SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Senin, 11 November 2019 17:31
Perempuan Setengah Baya Tewas Bersimbah Darah Tanpa Busana
PEMBUNUHAN: Tika warga RT 34, SP 4, Desa Pandu Senjaya yang berprofesi sebagai pemilik warung kopi ditemukan tewas bersimbah darah di warungnya, Minggu (10/11) pukul 07.30 WIB. (SULISTYO/RADAR PANGKALAN BUN)

PANGKALAN BUN – Seorang perempuan setengah baya ditemukan tewas bersimbah darah di kawasan RT 34, Desa Pandu Senjaya, Kecamatan Pangkalan Lada, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Minggu (10/11) pagi. Korban yang diketahui bernama Hutinarsih alias Tina diduga tewas akibat luka tusuk senjata tajam pada perut dan bagian bawah di leher belakang.

Tina ditemukan tergeletak di depan pintu dapur rumahnya yang sekaligus sebagai warung kopi. Korban ditemukan tanpa busana (bugil) bermandikan darah tergeletak dilantai. Perempuan yang tinggal seorang diri ini diduga tewas akibat ditusuk oleh salah teman laki-lakinya usai melakukan hubungan intim. Kuat dugaan korban dibunuh oleh orang yang dikenalnya.

Peristiwa mengenaskan di pagi itu terungkap ketika Suprih (37) yang merupakan tetangga korban akan mengantar sayur ke warung kopi korban. Ia beberapa kali memanggil namun korban tidak menyahut dan ia pun langsung masuk ke dalam, karena memang sejak pagi warung kopi korban sudah buka.

Saat menuju bagian dapur ia terkejut ketika melihat korban sudah tergeletak dan darah segar menggenang di lantai. Melihat kondisi itu ia lari dan kembali ke rumahnya yang hanya berjarak beberapa meter dari warung kopi tersebut.

Ia kemudian membangunkan suaminya (Ngatimin), sambil berteriak bahwa Tina tetangganya dalam keadaan luka - luka dan diduga sudah tidak bernyawa.

Kepada Radar Pangkalan Bun, Ngatimin menceritakan bahwa seperti biasanya pada pagi hari, istrinya (Suprih) selalu membersihkan pekarangan warung orang tuanya yang berada di tepi jalan provinsi arah Lamandau atau sekitar satu kilometer dari Simpang Runtu dan Polsek Pangkalan Lada.

Saat itu, ia melihat warung milik korban sudah buka, dan ada satu mobil jenis truk dengan bak kayu yang terlihat parkir di depan warung. Saat itu istrinya tidak menaruh curiga karena menganggap bahwa sopir truk tersbeut sedang ngopi di warung yang terbuat dari kayu itu.

Setelah selesai menyapu, dan mengerjakan pekerjaan sehari - hari, istrinya bermaksud mengantarkan sayuran pada korban. Itu merupakan kebiasaan istrinya karena korban hidup seorang diri.

“Saat mengantar sayur itulah, Tina sudah ditemukan tergeletak di dekat pintu dapurnya, dalam kondisi telanjang, ya dia telanjang karena apa, saya tidak berani berkomentar ,” ungkap Ngatimin di kediamannya.

Kemudian kata dia, saat ia menuju tempat Tina, sudah ada polisi dari Polsek Pangkalan Lada yang datang. Saat itu polisi tidak menemukan senjata tajam yang digunakan pelaku, namun ada rokok Dji Sam Soe yang kemungkinan milik pelaku yang tertinggal.

Dalam kejadian tersebut, barang - barang korban tidak ada yang hilang termasuk satu unit motor matik yang sudah diamankan di Mapolsek Pangkalan Lada. “Ada rokok Dji Sam Soe yang tertinggal dan barang milik korban tidak ada yang hilang, tadi kendaraannya sudah di bawa polisi juga,” ungkapnya.

Setelah itu, jenazah korban langsung di bawa ke RSUD Sultan Imanuddin, Pangkalan Bun untuk dilakukan visum, dan rencananya jenazah akan dipulangkan ke Jawa (Surabaya), sambil menunggu putranya menjemput ke Pangkalan Bun.

Pantauan di lapangan, warung kopi yang menjadi lokasi pembunuhan pembunuhan tertutup rapat dan sudah dipasang garis polisi, sementara di kursi depan warung terdapat beberapa botol kosong minuman teh kemasan.

Sementara itu, Kapolsek Pangkalan Lada, Iptu M. Nasir belum bisa dikonfirmasi, menurut anggota polisi di Polsek Pangkalan Lada, saat ini kasus tersebut sedang dalam pengembangan kepolisian. (tyo/sla)


BACA JUGA

Rabu, 05 November 2025 12:40

Fraksi Gerindra Soroti Infrastruktur Jalan dan Drainase di Kobar

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Senin, 03 November 2025 16:11

DPRD Kobar Temui Menteri P2MI

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan konsultasi…

Sabtu, 01 November 2025 17:54

Temui Menteri P2MI, DPRD Bahas Perluasan Peluang Kerja Warga Kobar ke Luar Negeri

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan konsultasi…

Sabtu, 01 November 2025 10:42

Infrastruktur Pedesaan Butuh Perhatian Pemerintah

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Rabu, 29 Oktober 2025 13:21

DPRD Kobar Dorong Pemkab Perkuat Ketahanan Pangan

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin…

Senin, 27 Oktober 2025 13:08

Fraksi Golkar Dorong Optimalisasi Pendapatan Daerah dan Evaluasi Bagi Hasil Sawit

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Golkar DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Jumat, 24 Oktober 2025 17:11

Komisi C DPRD Kobar Apresiasi DLH Aktif Tangani Pengelolaan Sampah hingga ke Desa

PANGKALAN BUN – Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)…

Rabu, 22 Oktober 2025 11:06

Fraksi Nasdem dan Gerindra Minta Pemkab Segera Tertibkan Distribusi BBM

PANGKALAN BUN – Antrean panjang kendaraan di sejumlah Stasiun Pengisian…

Senin, 20 Oktober 2025 11:52

Fraksi Gerindra Desak Rehabilitasi Ruang Kelas di SMPN 2 Arsel

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Jumat, 17 Oktober 2025 11:52

Fraksi PAN-PKS Minta Pemkab Kobar Serius Tangani Anak Putus Sekolah

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers