SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

METROPOLIS

Jumat, 21 Februari 2020 12:11
Agustiar Sabran: Bijak Berpendapat, Hargai Budaya Lokal

Dimana Bumi Dipijak di Situ Langit Dijunjung

Ketua Dewan Adat Dayak Kalimantan Tengah Agustiar Sabran

PALANGKA RAYA – Masyarakat Provinsi Kalimantan Tengah diminta tetap santun dan beretika dalam menyuarakan pendapatnya. Jangan sampai tutur kata yang dikeluarkan menyulut perpecahan dan berujung terciptanya konflik.

”Kita sudah merasakan konflik dan itu sangat merugikan kita semua. Jangan sampai itu terjadi lagi. Sekarang masa depan yang perlu kita bangun untuk kemajuan Provinsi Kalimantan Tengah," kata Ketua Dewan Adat Dayak Kalimantan Tengah Agustiar Sabran, tadi malam.

Agenda demokrasi yang akan digelar di Kalteng, yakni pemilihan gubernur dan wakil gubernur Kalteng serta pemilihan bupati dan wakil bupati Kotim, mendapat atensi dari Agustiar. Menurutnya, konflik yang berujung pada perpecahan bisa saja terjadi jika sejak sekarang bibit perpecahan tidak dicegah. Karenanya, akses informasi melalui media sosial yang semakin cepat perlu pengontrolan. Selain dari masyarakat itu sendiri, aparat keamaman juga diharapkan bertindak tegas terhadap penyebar berita hoaks.

”Seperti kasus yang terjadi di Sampit kemarin yang melibatkan oknum perguruan silat. Kita semuanya percayakan kepada aparat kepolisian untuk menindaknya. Saya mendukung pelaku dihukum seberat-beratnya sesuai hukum yang berlaku. Kalau secara hukum bersalah, ya harus dihukum. Kita hidup di NKRI dan semuanya ada aturan dan itu harus ditaati," tegas Agustiar.

Agustiar menambahkan, warga Kalteng, siapa pun itu, perlu menjaga nilai-nilai budaya yang sejak dulu dipegang teguh masyarakat lokal. Karenanya, peribahasa dimana bumi dipijak di situ langit dijunjung harus menjadi perhatian semuanya.

”Walaupun kita hidup dengar berlatar belakang suku yang beraneka ragam, selama masih menghargai dan mematuhi budaya lokal, kebersamaan pasti akan tetap terjaga," tegasnya. (ton/ign)


BACA JUGA

Rabu, 24 Januari 2024 11:16

Di Kalteng Sejak Oktober Tahun Lalu Penarikan Uang Melonjak Ratusan Miliar

Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Kalimantan Tengah (Kalteng) mencatat ada…

Selasa, 23 Januari 2024 01:01

Pelaku Percobaan Pemerkosaan di Kalteng Ini Ternyata Masih Kerabat Korban

AK (30), pelaku percobaan pemerkosaan terhadap gadis desa berusia 18…

Minggu, 21 Januari 2024 11:06

Ada Caleg Siapkan Uang Melimpah Jelang Coblosan, Ngakunya untuk Tim Pemenangan dan Relawan

Kurang dari satu bulan lagi Pemilu 2024 digelar. Calon anggota…

Sabtu, 20 Januari 2024 00:38

Sudah Dua Tahun, Misteri Kematian Hotma Hutauruk Belum Terungkap

Kepolisian Resor Kotawaringin Timur (Polres Kotim) mengalami kesulitan mengungkapkan kasus…

Sabtu, 20 Januari 2024 00:31

Lingkar Selatan Sampit Masih Jadi Sarang Prostitusi di Kalteng

Praktik prostitusi di Jalan Lingkar Selatan, Sampit, Kalimantan Tengah masih…

Kamis, 18 Januari 2024 11:10

Jualan Narkoba, Haji Gaul di Kalteng Ini Akhirnya Masuk Penjara

Perilaku kakek setengah abad ini tak patut dicontoh. Seharusnya dia…

Kamis, 18 Januari 2024 11:08

Gagal Perkosa Gadis Tetangga, Pemuda di Kalteng Ini Masuk Bui

AK, pria asal Desa Terantang Hilir, Kecamatan Seranau, Kabupaten Kotawaringin…

Kamis, 18 Januari 2024 11:05

Akhirnya Kejati Kalteng Tahan Dua Tersangka Korupsi BOK Dinkes Barsel

Dugaan tindak pidana korupsi dana Bantuan Operasional Kesehatan (BOK) di…

Kamis, 18 Januari 2024 11:02

Algojo Bentrok Perebutan Kebun Kelapa Sawit di Kalteng Sama-Sama Dibui

Kasus perkelahian maut akibat berebut kebun sawit di Desa Pelantaran…

Rabu, 17 Januari 2024 11:26
Direncanakan Jadi Lokasi Destinasi Wisata Taman Satwa

Di Pulau Hanibung, Tidak Hanya Buaya, Sejumlah Satwa Liar Dilindungi Bisa Hidup Bebas Di Sana

Rencana Bupati Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor meninjau Pulau Hanibung…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers