SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

METROPOLIS

Jumat, 27 Maret 2020 16:33
Bongkar Bangunan Demi Pelebaran Jalan
PENERTIBAN: Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) bersama instansi terkait membongkar bangunan di Jalan Tjilik Riwut, Sampit, (26/3). (DIAN TARESA/RADAR SAMPIT)

SAMPIT–Pelebaran Jalan Tjilik Riwut sempat terhambat. Pemilik bangunan enggan membongkar sendiri meski sudah tiga kali dapat surat peringatan. Akhirnya Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur bertindak tegas dengan membongkar bangunan yang ada di sekitar simpang empat Jalan Tjilik Riwut - Jalan Hasan Mansur, Sampit, Kamis (26/3). Toko minuman keras Cawan Mas juga tak luput dari pembongkaran.

Tim gabungan yang turun melakukan pembongkaran adalah Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kotim, Satpol PP Kotim, Polres Kotim, dan Polsek Baamang. Kepala Bidang Bina Marga Dinas PUPR Kotim Mentana Dhinar Tistama mengatakan, pihaknya sudah memberikan surat peringatan kepada pemilik bangunan.

”Surat pertama hingga ketiga, hingga akhirnya dilakukan penertiban ini,” ujar Mentana. Saat dilakukan penertiban, tidak ada perlawasan dari pemilik bangunan lantaran sudah diberikan biaya ganti rugi oleh pemerintah setempat. Penertiban berjalan dengan lancar dari pagi hingga sore hari dengan menurunkan tiga excavator.  Setelah pembongkaran, akan dilakukan pembersihan, dan penimbunan. Pemerintah menargetkan pelebaran jalan rampung dalam satu bulan ke depan.

Kapolsek Baamang Iptu Paramita Harumi mengatakan, pembongkaran berjalan lancar tanpa ada perlawanan dari siapapun. Diharapkan semuanya bekerjasama untuk menjaga ketertiban.

Menurut Paramita sempat ada misskomunikasi terkait pengukuran, namun sudah terselesaikan dengan baik. Pihaknya bersama Polres Kotim menurunkan sebanyak 47 personel dalam kegiatan ini, sedangkan dari Satpol PP menurunkan 39 personel.

Kasatpol PP Fuad Shidiq mengatakan, rencana penertiban ini sudah ada sejak tahun 2016 lalu. Hal ini harus dilakukan demi penataan Kota Sampit.

”Sejak 2016 tahapannya panjang terkait pembongkaran ini, pengosongan tanah ini merupakan tanah yang berada di daerah milik pemerintah setempat. Satpol PP turunkan ke lapangan bekerja sesuai dengan tupoksi saja, yaitu membantu menertibkan,” tutupnya.

Tak hanya pemerintah yang terkendala dalam pelebaran Tjilik Riwut. PLN juga sempat terhambat karena tidak bisa memasang tiang listrik di lokasi tersebut. Padahal, semua tiang sudah terpasang di Jalan Tjilik Riwut. (dia/yit)


BACA JUGA

Rabu, 24 Januari 2024 11:16

Di Kalteng Sejak Oktober Tahun Lalu Penarikan Uang Melonjak Ratusan Miliar

Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Kalimantan Tengah (Kalteng) mencatat ada…

Selasa, 23 Januari 2024 01:01

Pelaku Percobaan Pemerkosaan di Kalteng Ini Ternyata Masih Kerabat Korban

AK (30), pelaku percobaan pemerkosaan terhadap gadis desa berusia 18…

Minggu, 21 Januari 2024 11:06

Ada Caleg Siapkan Uang Melimpah Jelang Coblosan, Ngakunya untuk Tim Pemenangan dan Relawan

Kurang dari satu bulan lagi Pemilu 2024 digelar. Calon anggota…

Sabtu, 20 Januari 2024 00:38

Sudah Dua Tahun, Misteri Kematian Hotma Hutauruk Belum Terungkap

Kepolisian Resor Kotawaringin Timur (Polres Kotim) mengalami kesulitan mengungkapkan kasus…

Sabtu, 20 Januari 2024 00:31

Lingkar Selatan Sampit Masih Jadi Sarang Prostitusi di Kalteng

Praktik prostitusi di Jalan Lingkar Selatan, Sampit, Kalimantan Tengah masih…

Kamis, 18 Januari 2024 11:10

Jualan Narkoba, Haji Gaul di Kalteng Ini Akhirnya Masuk Penjara

Perilaku kakek setengah abad ini tak patut dicontoh. Seharusnya dia…

Kamis, 18 Januari 2024 11:08

Gagal Perkosa Gadis Tetangga, Pemuda di Kalteng Ini Masuk Bui

AK, pria asal Desa Terantang Hilir, Kecamatan Seranau, Kabupaten Kotawaringin…

Kamis, 18 Januari 2024 11:05

Akhirnya Kejati Kalteng Tahan Dua Tersangka Korupsi BOK Dinkes Barsel

Dugaan tindak pidana korupsi dana Bantuan Operasional Kesehatan (BOK) di…

Kamis, 18 Januari 2024 11:02

Algojo Bentrok Perebutan Kebun Kelapa Sawit di Kalteng Sama-Sama Dibui

Kasus perkelahian maut akibat berebut kebun sawit di Desa Pelantaran…

Rabu, 17 Januari 2024 11:26
Direncanakan Jadi Lokasi Destinasi Wisata Taman Satwa

Di Pulau Hanibung, Tidak Hanya Buaya, Sejumlah Satwa Liar Dilindungi Bisa Hidup Bebas Di Sana

Rencana Bupati Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor meninjau Pulau Hanibung…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers