SUKAMARA – Sebanyak 450 orang lanjut usia (lansia) di Kelurahan Padang dan Mendawai, Kecamatan Sukamara terima bantuan dari Komisi Daerah Lanjut Usia (Komda Lansia) Kabupaten Sukamara. Bantuan itu merupakan agenda rutin Komda Lansia dan dialihkan dalam bentuk pemberian bantuan sosial.
Menurut Wakil Bupati Sukamara H. Ahmadi yang menyerahkan secara simbolis bantuan itu mengatakan bahwa agenda rutin ditiadakan selama Covid-19, sehingga anggaran yang ada dialihkan untuk bantuan bagi warga tidak mampu dan para lansia.
“Bantuan diberikan kepada lansia usia 60 tahun dan warga tidak mampu. Semoga bantuan ini membantu saat masa pandemi Covid-19 ini,” harap Ahmadi.
Selain dari Komda Lansia, Wabup juga berharap adanya bantuan yang berasal dari pihak kecamatan dan desa melalui program bantuan sosial masing-masing. Dengan begitu maka bantuan bisa lebih merata.
“Biasanya setiap desa ada bantuan sosial untuk para lansia. Kita berharap bisa mengakomodir paralansia di wilayah masing-masing, terutama wilayah pelosok,” tandas Ahmadi.(fzr/sla)