SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Rabu, 06 April 2016 17:03
Ternyata, Sebelum Kabur, Empat Napi Lakukan Ini ke Sesama Tahanan
CEK-CEK: Sejumlah anggota Komisi I DPRD Kotim melihat kondisi Lapas Klas IIB Sampit, Selasa (5/4) kemarin. (FOTO: RADO/RADAR SAMPIT)

SAMPIT – Ada cerita menarik di balik kaburnya napi dari Lembaga Permasyarakatan (LP) Klas IIB Sampit, Minggu (3/4) lalu. Sebelum beraksi, keempat terpidana itu bagi-bagi kue kepada tahanan di blok 5C. Disinyalir makanan itu menyebabkan napi di blok itu tertidur lelap.

”Setelah kami cek ternyata sebelum menjebolkan besi di sini, salah seorang napi itu bagi-bagi kue, dan setelah itu keterangan napi mereka tertidur lelap,” ujar Kasubag Tata Usaha Lapas Klas IIB Sampit, Karni N Sinaga, kepada Radar Sampit ketika bertandang bersama rombongan Komisi I DPRD Kotim, Selasa (5/4) kemarin.

Hal itu tak biasa terjadi. Sebab umumnya napi baru tidur lewat tengah malam. ”Kebiasaan  tidur mereka itu jam satu atau jam dua (dini hari), karena kondisi lapas yang satu blok cukup padat itu sehingga kepanasan,” ujar Karni.

Dia juga tidak menampik bahwa aksi para napi menggunakan alat bantu. Itu yang masih diselidiki. Sebab, razia rutin di lapas tak menemukan benda yang bisa digunakan napi untuk meloloskan diri.

”Di luar kebiasaan, bisa saja ada ilmu hitam. Besi segitu kuatnya tetapi bisa dijebol,” ujar Karni.

Dari pantauan Radar Sampit, area yang dijebol itu memang tampak tak gampang bila dilakukan sendiri. Apalagi lubang yang dihasilkan hanya muat untuk kepala manusia. Sedikitnya ada dua titik yang dijebol, yakni pintu dan jendela. Setelah jebol, napi keluar dari blok dan memanjat melewati  kawat berduri. Pascakejadian itu, napi di blok 6C dipindahkan sementara waktu ke blok 4C, 5C, dan 6 B. (ang/dwi)


BACA JUGA

Kamis, 14 Agustus 2025 12:17

Tindak Tegas Perusak Fungsi Drainase

SAMPIT – Ketua DPRD Kotawaringin Timur (Kotim), Rimbun menegaskan pemerintah…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:17

Prioritaskan Infrastruktur Jalan Pertanian dan Pendidikan

SAMPIT – Ketua Komisi II DPRD Kotawaringin Timur (Kotim), Akhyannoor,…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:24

Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Rimbun

SAMPIT – Persaingan antara pasar tradisional dan pasar modern di…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:23

Dukung Rencana BUMD Produksi Air Minum Kemasan

SAMPIT – Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Rimbun menyatakan…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:23

Realisasikan Program Beasiswa Dokter Spesialis

SAMPIT - Wakil Ketua Komisi III DPRD Kotawaringin Timur (Kotim)…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:08

Tindaklanjuti Permohonan Hibah Tanah Pembangunan MAN

SAMPIT - Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim),…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:05

Dorong Pertamina Gencarkan Sosialisasi Transisi Tabung Elpiji

SAMPIT - Anggota DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) Hendra Sia…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:03

Kembalikan Anggaran Jalan Cempaka Mulia–Pulau Hanaut

SAMPIT – Wakil Ketua II DPRD Kotawaringin Timur (Kotim) Rudianur…

Senin, 11 Agustus 2025 11:56

Desak Telusuri Penyewaan Aset Daerah

SAMPIT – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin Timur…

Jumat, 08 Agustus 2025 17:19

Kotim Kaya SDA, tapi Masyarakat Tak Merasakan Dampak Ekonomi

SAMPIT – Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Rimbun menyoroti…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers