SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

METROPOLIS

Kamis, 06 Agustus 2020 10:08
KLK Kalteng Konsolidasi Pencegahan dan Pengendalian Karhutla
KOMITMEN CEGAH KARHUTLA: Manager Sustainbility PT MJSP Mardiana (tengah) berfoto bersama Kapolsek Sungai Sampit, Danramil, Camat Mentaya Hilir Utara, Pejabat BPBD Kotim, dan Manggala Agni di depan Posko Penanggulangan Karhutla PT MJSP, Rabu (5/8). (USAY NOR RAHMAD/RADAR SAMPIT)

KLK Kalteng Grup yaitu, PT Karya Makmur Abadi, PT Menteng Jaya Sawit Perdana dan PT Mulia Agro Permai  berkomitmen, memenuhi standar pemerintah berkenaan dengan aturan tentang kebakaran hutan dan lahan (Karhutla). Salah satunya dengan memenuhi aturan mengenai pemenuhan sarana dan prasarana alat pemadam kebakaran yang diatur dalam Permentan No.05 tahun 2018,

Tak hanya itu, KLK Kalteng Grup juga membentuk Satgas pengendalian kebakaran hutan dan lahan,membuat sistem operasional pengendalian kebakaran hutan dan lahan, melengkapi sarana pengendalian kebakaran hutan dan lahan, juga melengkapi prasarana kebakaran hutan dan lahan.

KLK Kalteng Grup juga memperkuat sinergitas dengan beberapa instansi seperti Kecamatan, Polsek, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Manggala Agni  dan juga dengan Dinas Damkar Kotawaringin Timur.

”Seperti yang dilakukan hari ini PT Menteng Jaya Sawit Perdana  sebagai salah satu anak perusahaan KLK Kalteng Grup mensosialisasikan penanganan dan pencegahan serta pengendalian Kebakaran Hutan dan lahan kepada para Kades, masyarakat dan KTPA atau MPA di Kecamatan Mentaya Hilir Utara,” jelas  Manager Sustainability PT MJSP, Mardiana, Rabu (5/8).

KLK Kalteng Grup mendatangkan  narasumber dari BPBD Kotawaringin Timur, Manggala Agni,  dan juga dihadiri oleh Kapolsek Mentaya Hilir Utara serta Camat Mentaya Hilir Utara.

Selain itu, saat ini KLK Kalteng juga meningkatkan kewaspadaan terhadap Karhutla dengan membangun Posko Penanggulangan Karhutla di daerah rawan kebakaran lahan di areal konsesi perusahaan serta proaktif membantu dan berkordinasi dengan posko-posko yang didirikan di kecamatan- kecamatan untuk penangulangan karhutla, serta Posko Induk di Kabupaten Kotawaringin Timur.

Perusahaan juga memperbarui ketinggian menara api menjadi  15 meter sesuai dengan aturan Permentan dan melengkapi menara tersebut dengan peta rawan kebakaran lahan,teropong, kompas dan alat komunikasi.

KLK  juga di tahun 2020 ini, memfokuskan pada peningkatan kemampuan anggota  regu pemadam kebakaran dengan melakukan pelatihan serta simulasi penanganan dan pencegahan, serta pengendalian kebakaran hutan dan lahan di PT Menteng Jaya Sawit Perdana pada 29 Januari 2020, di PT Karya Makmur Abadi pada  29 Juni 2020 dan PT Mulia Agro Permai pada 30 Juni 2020.

Camat Mentaya Hilir Utara Samsurijal mengapresiasi komitmen  KLK Kalteng Grup dalam mencegah karhutla ini. Dia berterima kasih atas kepedulian pihak perusahaan yang aktif mensosialiasikan pencegahan karhutla dan memberikan kontribusi nyata di wilayahnya.

 ” PT MJSP ini menjadi salah satu yang aktif dan  sigap dalam mencegah karhutla di wilayah Mentaya Hilir Utara ini,” ujarnya.

Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kotim  Punding mengajak  masyarakat untuk ikut mengantisipasi sejak dini bencana kebakaran hutan dan lahan, serta kabut asap meski intensitas hujan saat ini masih tinggi.

”Pencegahan dilakukan sebagai upaya mengurangi bencana kebakaran hutan dan lahan yang selalu menjadi momok bagi daerah ini  setiap musim kemarau. Makanya ini harus kita cegah sejak dini," kata Punding.

Dia juga berterimakasih kepada perusahaan yang peduli terhadap pencegahan kebakaran hutan dan lahan di daerah itu . Dia berharap semoga mimpi buruk karhutla dan kabut asap tak terulang lagi di kemudian hari.

 ”Kami juga sangat terbantu dengan adanya kepedulian dari pihak PT MJSP yang telah membangun posko dan memperbarui menara pantau api. Kami berterimakasih dan mengapresiasi hal tersebut,” tambah Punding.

Hal serupa disampaikan Kapolsek Sungai Sampit  Ipda Lenina Olin, namun dirinya bersyukur tahun ini tampaknya karhutla tak separah tahun-tahun sebelumnya. Sebab, musim kemarau di Kotawaringin Timur masih terjadi hujan.

Demikian halnya dengan kecamatan lainnya seperti dari Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, mereka  mengapresiasi . ”Kami sangat mengapresiasi pelatihan dan simulasi dalam penanggulangan kebakaran hutan dan lahan yang digelar oleh PT MAP. Karena menanggulangi karhutla ini tidak hanya tugas pemerintah saja,” kata Sekretaris Kecamatan MB Ketapang Huzaifah.

Sementara itu pihak Kecamatan Mentaya Hulu juga mengaku berterimakasih atas pelatihan dan simulasi  penanggulangan  kebakaran hutan dan lahan yang dilaksanakan oleh PT Karya Makmur Abadi.  ”Terimakasih atas kegiatan ini semoga bermanfaat bagi masyarakat di sekitar perkebunan PT KMA.

Harapan kami kegiatan seperti ini bisa terlaksana kembali untuk tahun-tahun selanjutnya. Sehingga kebakaran hutan dan lahan bisa diminimalisasi,” kata Camat Mentaya Hulu Sardinin.(ADV)


BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 00:45

Uji Kebohongan, Tim Hukum Ujang Dukung Uji Forensik

<p>&nbsp;PALANGKA RAYA - Tim Kuasa Hukum Ujang-Jawawi menyatakan penetapan hasil musyawarah…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers