SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Rabu, 09 Desember 2020 15:32
Kasus Covid-19 Terus Meningkat, Pemberian Izin Kegiatan Massal Dihentikan
ilustrasi

KUALA KAPUAS – Tim satuan tugas percepatan penanganan Covid-19 Kabupaten Kapuas, mengambil langkah penghentian sementara pemberian izin kegiatan pernikahan, olahraga dan pertemuan massal, hal tersebut dikarenakan meningkatnya terkonfirmasi Covid-19 di Kapuas. 

Hal itu disampaikan oleh Ketua harian satgas percepatan penanganan Covid-19 Kapuas Panahatan Sinaga, pihaknya akan meminta beberapa kegiatan mengumpulkan massa untuk dihentikan sementara, demi mencegah klaster - klaster baru. 

“Ada rencana untuk sementara menghentikan kegiatan acara pernikahan dan lainnya, itu berdasarkan hasil rapat sekaligus mempertimbangkan langkah - langkah antisipasi penyebaran Covid-19 di daerah," ungkapnya. 

Tim satgas dengan sangat terpaksa harus mengambil langkah tersebut, agar masyarakat tidak terpapar Covid-19 lebih banyak lagi. Namun, kedepannya jika kasus Covid-19 sudah turun, tentu pihaknya akan mengizinkan kembali kegiatan tersebut. 

“Untuk sekarang rencananya tim satgas tidak akan berikan untuk izin mengumpulkan orang banyak, baik itu pernikahan, kegiatan olahraga, dan pengumpulan massa,” terangnya. 

Sebelumnya, di Kapuas telah terjadi klaster baru, yaitu klaster perkantoran seperti dibeberapa dinas dan Instansi, sehingga disarankan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) setempat, supaya dapat mengajukan surat ke Dinas Kesehatan setempat untuk dilakukan tes swab, sebagai upaya antisipasi penyebaran. 

Sementara itu, pada Selasa (8/12) tercatat penambahan kasus positif sebanyak 80 orang, di mana merupakan kasus penambahan terbesar, selama penanganan Covid-18 di Kapuas, sehingga pasien yang dalam perawatan saat ini sebanyak 137 orang. (der/dc)

 


BACA JUGA

Selasa, 08 September 2015 21:50

Ratusan PNS Masih Mangkir, Laporkan Harta Kekayaan

<p>SAMPIT &ndash; Sebanyak 240 Pegawai Negeri Sipil (PNS) atau Aparatur Sipil Negara di lingkup…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers