SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Kamis, 24 Desember 2020 11:16
Persiapan PON Papua 2020, KONI dan Cabor Lakukan Persiapan

Pemprov Siapkan Rp 10 Miliar untuk Atlet Kalteng

PERSIAPAN : Mewujudkan hasil maksimal untuk membawa harum nama daerah Kalimantan Tengah, Pengurus KONI Kalteng, Dispora Provinsi Kalteng bersama 16 Cabor) melaksanakan rapat koordinasi mengenai kesiapan atlet dan kesiapan anggaran menghadapi PON Papua 2021 nantinya, Rabu (23/12).(DODI/RADARPALANGKA)

PALANGKA RAYA— Memperbaiki dan meningkatkan prestasi sehingga cabang olahraga (Cabor)  yang berpotensi mendapatkan medali, dapat mewujudkan hasil maksimal untuk membawa harum nama daerah Kalimantan Tengah (Kalteng). Pengurus KONI Kalteng, Dispora Provinsi Kalteng bersama 16 Cabor)  melaksanakan rapat koordinasi mengenai kesiapan atlet dan kesiapan anggaran menghadapi PON Papua 2021 nantinya, Rabu (23/12).

Giat itu dilaksanakan di Gedung Koni dan dihadiri Kadispora Falery Tuwan, Ketua Harian Christian Sancho, perwakilan 16 Cabor dan Sekretaris KONI Elbadi Fardian. Dalam kesempatan itu, para atlet diminta terus melakukan latihan, baik secara mandiri atau lainya. Namun, sesuai anggaran dan menekankan protokol kesehatan, sehingga tidak terjadi ada atlet terpapar Covid-19.

Ketua Harian KONI Kalteng Christian Sancho menekankan, menginstruksikan kepada seluruh Cabor untuk terus berlatih dan segera melakukan pelatda, sebagai bentuk pengawasan  kesiapan atlet menghadapi PON Papua nanti.

“Kesiapan atlet seluruh Cabor, kami optimis dapat memperbaiki prestasi di PON Papua nantinya. Namun tetap ditekankan adalah penerapan protokol kesehatan, sehingga para atlet terjaga dari paparan covid-19 dan jangan sampai terganggu dalam persiapan,” tegas Sancho.

Dia menambahkan secara konkret bahwa Pemprov Kalteng sudah menganggarkan untuk PON Papua, namun tetap berupaya mendapat tambahan anggaran lainya, sehingga semua Cabor yang masuk PON bisa diberangkatkan dan masif dalam kesiapan latihan.

“Intinya terus berlatih dan raih prestasi gemilang. Memohon doanya agar Kalteng dapat meraih hasil maksimal, dan optimis dalam memperbaiki prestasi di PON Papua nantinya, menuju Kalteng Emas PON XX Papua 2021, yakin bisa diwujudkan,” pungkasnya.

Sementara itu, Kadispora Faleri Tuwan menambahkan, tolak ukurnya potensi yang meraih medali untuk dapat berlatih maksimal dan mewujudkan prestasi yang baik atau memperbaiki prestasi. Pemerintah Provinsi menyiapkan anggaran Rp 10 miliar, untuk PON Papua 2021.

“Silakan KONI Kalteng, dapat segera melakukan pelatihan daerah, try out dan lainya, untuk kesiapan atlet menghadapi PON. Namun, secara konkret komitmen bersama dalam  memperbaiki prestasi dan meningkatkan prestasi sehingga Cabor dapat medali dapat terwujud,” pungkasnya. (daq/dc)

 


BACA JUGA

Jumat, 22 November 2024 10:48

Tingkatkan Produksi Komoditas Pertanian

PALANGKA RAYA – Anggota Komisi II DPRD Palangka Raya Wahid…

Jumat, 22 November 2024 10:29

Ajak Masyarakat Kalteng Gunakan Hak Pilih

PALANGKA RAYA – Anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), Asdy Narang…

Kamis, 21 November 2024 10:47

Ingatkan Pentingnya Peningkatan Mutu Pendidikan

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi II DPRD Palangka Raya, Erlan…

Kamis, 21 November 2024 10:43

Ruas Jalan Kuala Kurun Segera Diperbaiki

PALANGKA RAYA - Ketua DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) Arton S…

Rabu, 20 November 2024 10:40

Dukung Produk UMKM Tembus Pasar Global

PALANGKA RAYA - Ketua Komisi III DPRD Palangka Raya Sigit…

Rabu, 20 November 2024 10:29

Jalan di Wilayah Lamandau Perlu Penanganan

PALANGKA RAYA - Anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) Okki Maulana,…

Selasa, 19 November 2024 10:51

Perhatikan Tiga Sektor Bantuan UMKM

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua Komisi II DPRD Kota Palangka…

Selasa, 19 November 2024 10:47

Perhatikan Kondisi Perekonomian di APBD 2025

PALANGKA RAYA - Anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) Bryan Iskandar,…

Senin, 18 November 2024 12:35

Perkuat Pendidikan Kebudayaan di Sekolah

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi III DPRD Kota Palangka Raya…

Senin, 18 November 2024 12:34

Usaha Depot Air Minum Perlu Ada Regulasi

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua Komisi III DPRD Palangka Raya,…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers