SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Senin, 01 November 2021 14:00
Tekan Illegal Fishing, Ini Salah Satu Cara yang Dilakukan
MANCING UDANG: Para mancing mania saat bersiap mengikuti lomba mancing udang galah di Pangkalan Bun, Minggu (31/10) (ISTIMEWA/RADAR PANGKALAN BUN)

 Sebagai urat nadi perekonomian masyarakat, Sungai Arut di Kecamatan Arut Selatan, Kabupaten Kotawaringin Barat, harus terjaga ekosistemnya. Hal ini penting agar warga bantaran tetap dapat menikmati potensi perikanan untuk meningkatkan ekonomi keluarga.

Bukan hanya kaya dengan berbagai potensi ikan endemik, Sungai Arut juga menyimpan potensi Udang Galah dengan kualitas terbaik. Untuk menjaga ekosistem dan potensi perikanannya, maka aktivitas illegal fishing dengan penggunaan Bahan Berbahaya Beracun (B3) harus dilarang.

“Illegal fishing seperti dengan setrum dan racun dapat mengganggu keseimbangan ekosistem yang ada di sungai,” kata Bupati Kotawaringin Barat, Hj Nurhidayah saat menutup lomba mancing Udang Galah Bupati Cup II di Kampung Sega, Mendawai, Minggu (31/10).

Menurutnya untuk memberikan penyadaran kepada masyarakat terhadap pentingnya menjaga ekosistem sungai, untuk itu digelar lomba memancing Udang Galah memperebutkan piala bergilir Bupati Kobar serta hadiah utama satu unit sepeda motor dua dan uang jutaan rupiah.

Tidak kurang 600 orang dari 200 tim yang mengikuti lomba mancing yang mengambil spot di simpang tiga muara Sungai Arut, lomba memancing Udang Galah tidak hanya diikuti peserta dari Kobar tetapi juga dari Provinsi Kalimantan Barat, Sumatera, Kabupaten Kotawaringin Timur, Lamandau, dan Sukamara.

“Perlombaan mancing untuk mengembangkan bakat dan hobi serta menjadi wadah silaturahmi sebagai upaya untuk mempromosikan Kabupaten Kobar sebagai kawasan destinasi wisata,” harapnya.

Selain itu, ia berharap kegiatan tersebut juga membawa dampak bagi perekonomian masyarakat melalui pergerakan roda ekonomi pelaku UKM. Kegiatan yang sudah berlangsung selama dua kali tersebut juga akan kembali diadakan pada tahun berikutnya, dengan hadiah yang lebih menarik lagi. “Kita jaga aset kita ini, dengan semakin maraknya kegiatan yang berpusat di Sungai Arut, maka masyarakat semakin menyadari betapa pentingnya kita menjaga lingkungan,” pungkasnya. (tyo/sla)

loading...

BACA JUGA

Kamis, 18 Desember 2025 12:45

Komitmen Membangun Generasi Unggul, Astra Agro Salurkan Beasiswa Astra Cerdas kepada 202 Siswa di Desa Binaan

PANGKALAN BUN — PT Astra Agro Lestari Tbk (Astra Agro)…

Kamis, 04 Desember 2025 08:50

Astra Agro Perkuat Komitmen Tingkatkan Kesehatan Masyarakat di Kotawaringin Barat Melalui Program Astra Sehat

 PANGKALAN BUN – PT Astra Agro Lestari Tbk (Astra Agro)…

Jumat, 28 November 2025 12:00

Enam Fraksi Sepakati Tiga Raperda Ditetapkan Jadi Perda

PANGKALAN BUN – Setelah melalui proses pembahasan yang cukup panjang,…

Rabu, 26 November 2025 10:05

Minta Pemkab Lebih Perhatikan Guru di Pelosok

PANGKALAN BUN – Memperingati Hari Guru Nasional 2025, Ketua Komisi…

Senin, 24 November 2025 09:47

Sinergi Membangun Kobar, DPRD Harapkan Kolaborasi Antarinstansi Makin Solid

PANGKALAN BUN – Ketua DPRD Kotawaringin Barat (Kobar), Mulyadin, menekankan…

Rabu, 19 November 2025 12:59

DPRD Kobar Soroti Penurunan Voltase di Desa Melawen, Warga Keluhkan Kerusakan Peralatan Listrik

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) menyoroti persoalan…

Selasa, 18 November 2025 13:27

APBD Turun Rp300 Miliar, OPD Diminta Sesuaikan Program

PANGKALAN BUN – Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten…

Sabtu, 15 November 2025 10:05

Tiga Raperda Rampung Dibahas DPRD dan Pemkab Kobar

PANGKALAN BUN – Tiga Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) yang diajukan…

Rabu, 12 November 2025 12:43

Ketua DPRD Kobar Apresiasi Wajib Pajak Dukung Peningkatan PAD

PANGKALAN BUN – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten…

Senin, 10 November 2025 12:28

DPRD Kobar Apresiasi Nikah Massal dan Pasar Murah di Arut Utara

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers