SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

METROPOLIS

Kamis, 02 Juni 2016 15:31
JANGAN MACAM-MACAM..Begini Cara Polisi Antisipasi Kejahatan saat Ramadan
Ilustrasi. (net)

SAMPIT Kepala Bagian Operasi (Kabag Ops) Polres Kotim AKP M Ali Akbar mengimbau dan menginstruksikan Polsek-Polsek untuk meningkatkan patroli pengamanan selama bulan suci ramadan nanti.

Hal tersebut untuk mengantisipasi terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) serta yang dapat mengganggu kekhusyukan umat muslim yang melaksanakan ibadah ramadan.

“Polisi akan meningkatkan patroli sehingga jika terjadi gangguan dapat segera tertangani. Masyarakat tetap waspada dan jika ada hal yang mencurigakan segera lapor kepada pihak berwajib,” ujar Ali, Rabu (1/6).

Gangguan kamtibmas harus bisa diminimalisir selama ramadan, maka dari itu patroli pengamanan akan ditingkatkan.

Supaya wilayah hukum masing-masing dapat terkondisi dengan aman, waspada tindak pencurian juga harus ditingkatkan, karena kondisi rumah dalam keadaan kosong dapat dimanfaatkan para pelaku kejahatan.

---------- SPLIT TEXT ----------

“Anggota Polsek harus aktif mengingatkan dan mensosialisasikan kepada masyarakat tentang kewaspadaan lingkungan tempat tinggal, kejahatan dapat terjadi karena adanya kesempatan,” ujarnya.

Selain itu, juga perlu pengaktifan pos keamanan lingkungan (kamling), warga bisa lakukan jaga malam selama ramadan agar wilayah tempat tinggal lebih aman.

“Warga lakukan koordinasi aktif dengan Polsek-Polsek, sehingga jika ada masalah keamanan dapat segera diatasi. Upaya ini dilakukan agar selama ramadan masyarakat khusyuk ibadah,” imbaunya. (dc/fm)


BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 00:45

Uji Kebohongan, Tim Hukum Ujang Dukung Uji Forensik

<p>&nbsp;PALANGKA RAYA - Tim Kuasa Hukum Ujang-Jawawi menyatakan penetapan hasil musyawarah…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers