SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Jumat, 06 September 2024 15:41
Buah Keberhasilan Penurunan Stunting
PENGHARGAAN: Wakil Gubernur Kalteng Edy Pratowo menyerahkan penghargaan kepada Bupati Kotim Halikinnor, Kamis (5/9).

SAMPIT – Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) meraih penghargaan sebagai daerah Tereplikatif Pertama Intervensi Serentak Penurunan Stunting (ISPS) Terbaik I di tingkat Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng).

Penghargaan ini diserahkan Wakil Gubernur Kalteng Edy Pratowo pada pembukaan kegiatan Harganas ke-31 dan Hari Anak Nasional ke-40, dan Temu Kerja Tim Percepatan Penurunan Stunting se-Kalteng Tahun 2024 di Kota Sampit, Kamis (5/9).

Bupati Kotim Halikinnor menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas penghargaan yang diterima tersebut.

”Ini merupakan bukti bahwa upaya yang kita lakukan dalam menurunkan angka stunting di Kotim telah membuahkan hasil," ujar Halikinnor.

Halikinnor juga menjelaskan target Kotim setelah melakukan intervensi adalah menurunkan angka stunting.

”Target Kotim setelah kita lakukan intervensi, saya langsung ikut mengukur dan menimbang, terjadi penurunan angka stunting," ujarnya.

Halikinnor menambahkan, Kotim akan terus berupaya maksimal untuk mencapai target nasional penurunan stunting hingga 14 persen pada tahun 2024.

”Kami siapkan anggaran tahun depan dan kami akan berusaha maksimal untuk mengikuti sesuai petunjuk, karena targetnya 14 persen. Kalau bisa kita di bawah itu," tegas Halikinnor.

Halikinnor juga menekankan pentingnya kerja sama semua pihak dalam upaya penurunan stunting.

”Makanya saya minta kerja sama semua pihak dan juga salah satu upaya kita khususnya daerah selatan. Rencana tanggal 8 September nanti kita akan meresmikan PDAM di sana," katanya.

Halikinnor juga menjelaskan alasan di balik upaya pembangunan PDAM di daerah selatan Kotim.

”Karena selama ini saya amati kenapa selama ini angka stunting dan juga gizi kadang kurang baik, karena daerah selatan kalau sudah musim kemarau pasti airnya asin. Alhamdulillah, sudah sampai Desa Parebok. Harapan saya daerah selatan bisa teraliri air bersih, kesehatan masyarakat bisa terjamin, dan mencegah stunting," ujarnya.

Selain penghargaan sebagai daerah Tereplikatif Pertama ISPS Terbaik I, Kotim juga menerima penghargaan apresiasi atas dukungan dan partisipasi aktif dalam program pembangunan keluarga, kependudukan, dan keluarga berencana (Bangga Kencana) serta percepatan penurunan stunting di Kotim. (yn/ign)

loading...

BACA JUGA

Kamis, 21 November 2024 10:45

Kotim Raih Penghargaan dari Kementerian Pekerjaan Umum

SAMPIT -  Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  mendapatkan  nominasi  Program …

Rabu, 20 November 2024 10:37

Kotim Tingkatkan Kualitas SDM Pariwisata Lewat Pelatihan Sadar Wisata

SAMPIT -  Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) …

Selasa, 19 November 2024 10:49

Ratusan Peserta Tes CPNS Tidak Hadir

SAMPIT -  Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil…

Selasa, 12 November 2024 10:34

Guru Penggerak Dibekali Keterampilan Kepemimpinan

SAMPIT -  Balai  Guru  Penggerak  Provinsi  Kalimantan  Tengah  (Kalteng) …

Jumat, 08 November 2024 10:44

Tutupi Kekosongan Jabatan, Penuhi Kebutuhan Pegawai

SAMPIT – Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kotawaringin Timur (Kotim)…

Rabu, 06 November 2024 09:58

Kotim Raih Bhumandala Award 2024

 SAMPIT -  Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  menorehkan prestasi gemilang di…

Selasa, 05 November 2024 10:34

Dana BLUD Rumah Sakit untuk Fasilitas, Gaji ASN Tetap Ditanggung Daerah

SAMPIT - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  menyatakan bahwa dana…

Jumat, 01 November 2024 16:40

Puluhan Anggota TNI Aktifkan Identitas Kependudukan Digital

SAMPIT -  Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Kotawaringin…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:17

Pemkab Kotim Serius Terapkan SPBE

SAMPIT -  Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mendapat apresiasi dari…

Selasa, 29 Oktober 2024 15:27

Siap Dukung Potensi dan Kreativitas Generasi Muda

SAMPIT -  Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Kabupaten Kotawaringin Timur…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers