SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Jumat, 18 Oktober 2024 10:10
Dewan Kebut Pembahasan RAPBD Perubahan 2024
AGENDA DEWAN: Anggota DPRD Kotim melaksanakan rapat pembahasan RAPBD Perubahanan 2024.

SAMPIT – Anggota DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) saat ini tengah menggenjot pembahasan RAPBD Perubahan 2024 yang diajukan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotim.

Pembahasan mulai dilaksanakan dengan masing-masing mitra kerja komisi-komisi DPRD Kotim.

“Pembahasan sudah mulai dilaksanakan dalam dua hari terakhir dan dikebut untuk mengejar waktu,” kata Wakil Ketua DPRD Kotim, Rudianur.

Rudianur menyebutkan, pembahasan ini akan dilakukan secara cermat dan terliti oleh masing-masing anggota dewan. pelaksanaan pembahasan itu sendiri mengambil tempat di Gedung DPRD, ruang rapat Pemkab Kotim, ruang rapat DPRD Kotim dan di kantor Badan Pengelolaa Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Kotim.

“Kami akan berupaya maksimal dan secepat mungkin menyelesaikan pembahasan dengan mitra kerja ini,” ujar dia.

Pengajuan RAPBD Perubahan 2024 ini dilaksanakan Pjs Bupati Kotim, Salahuddin pada Selasa (15/10/2024) lalu yang dilanjutkan dengan kegiatan rapat paripurna  tanggapan masing-maisng fraksi dan semuanya sepakat untuk dilanjutkan dalam pembahasan.

Kemudian agenda berikutnya, kata dia, setelah usai dibahas maka akan dibawa dalam rapat kompilasi dan dibawa ke rapat paripurna untuk mendapatkan persetujuan bersama.

Diketahui,  perubahan rancangan APBD Kotim tahun anggaran 2024 dijabarkan. Asumsi pendapatan, sebelum perubahan sebesar Rp.2.428.261.420.400, setelah perubahan sebesar Rp2.428.261.420.400, tidak ada penambahan.

Asumsi belanja, sebelum perubahan sebesar Rp2.474.746.721.400, setelah perubahan sebesar Rp2.491.493.892.350, ada penambahan sebesar Rp16.747.170.950.

Defisit, sebelum perubahan sebesar Rp46.485.301.000, setelah perubahan sebesar Rp63.232.471.950, ada penambahan sebesar Rp16.747.170.950.

Kemudian, pembiayaan yang terbagi menjadi tiga, yang pertama penerimaan pembiayaan, dengan rincian sebelum perubahan sebesar Rp61.765.301.000, setelah perubahan sebesar Rp234.106.773.908, ada penambahan sebesar Rp172.341.472.908.

Kedua, pengeluaran pembiayaan, sebelum perubahan sebesar Rp15.280.000.000, setelah perubahan sebesar Rp15.280.000.000, tidak ada penambahan.

Ketiga, pembiayaan netto, sebelum perubahan sebesar Rp46.485.301.000, setelah perubahan sebesar Rp218.826.773.908, bertambah sebesar Rp172.341.472.908. (ang/fm)

loading...

BACA JUGA

Jumat, 22 November 2024 10:42

Harapan Baru Tingkatkan Kualitas Beras Lokal

SAMPIT – Pembangunan Rice Milling Plant (RMP) di Desa Lampuyang,…

Kamis, 21 November 2024 10:45

Kotim Raih Penghargaan dari Kementerian Pekerjaan Umum

SAMPIT -  Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  mendapatkan  nominasi  Program …

Rabu, 20 November 2024 10:37

Kotim Tingkatkan Kualitas SDM Pariwisata Lewat Pelatihan Sadar Wisata

SAMPIT -  Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) …

Selasa, 19 November 2024 10:49

Ratusan Peserta Tes CPNS Tidak Hadir

SAMPIT -  Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil…

Selasa, 12 November 2024 10:34

Guru Penggerak Dibekali Keterampilan Kepemimpinan

SAMPIT -  Balai  Guru  Penggerak  Provinsi  Kalimantan  Tengah  (Kalteng) …

Jumat, 08 November 2024 10:44

Tutupi Kekosongan Jabatan, Penuhi Kebutuhan Pegawai

SAMPIT – Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kotawaringin Timur (Kotim)…

Rabu, 06 November 2024 09:58

Kotim Raih Bhumandala Award 2024

 SAMPIT -  Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  menorehkan prestasi gemilang di…

Selasa, 05 November 2024 10:34

Dana BLUD Rumah Sakit untuk Fasilitas, Gaji ASN Tetap Ditanggung Daerah

SAMPIT - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  menyatakan bahwa dana…

Jumat, 01 November 2024 16:40

Puluhan Anggota TNI Aktifkan Identitas Kependudukan Digital

SAMPIT -  Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Kotawaringin…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:17

Pemkab Kotim Serius Terapkan SPBE

SAMPIT -  Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mendapat apresiasi dari…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers