SAMPIT – Pucuk pimpinan Polres Kotim AKBP Hendra Wirawan resmi menapaki usia 42 tahun, Jumat (12/8). Tak ada perayaan megah di hari penting itu. Hari lahirnya ke dunia justru dirayakan sederhana. Itu pun bukan inisiatifnya, melainkan orang-orang di sekitarnya.
Jajaran manajemen dan personel redaksi Radar Sampit tak ketinggalan mengucapkan selamat kepada Kapolres kelahiran Samarinda, Kalimantan Timur, pada 12 Agustus 1974 silam tersebut. Saat menerima Radar Sampit yang dipimpin General Manager Duito Susanto, dia tengah sibuk bekerja.
Hendra menuturkan, ia memang kerap lupa tanggal-tanggal penting dalam hidupnya. Bahkan, agar hari pernikahannya tak mudah dilupakan, sengaja disamakan dengan tanggal lahirnya.
”Saya ini kan agak mudah lupa tanggal penting, jadi hari pernikahan disamakan dengan tanggal kelahiran saya, biar tidak lupa,” katanya.
Hendra mengucapkan terima kasih pada Radar Sampit. Meski disambut sederhana, hal itu dinilai cukup bermakna. Apalagi media merupakan mitra polisi dalam bekerja.
Selain ucapan dari Radar Sampit dengan hadiah berupa kue ulang tahun berbentuk baju polisi, Hendra juga mendapat ucapan serupa dari koleganya, salah satunya Bupati Kotim Supian Hadi. Bahkan, ada cerita lucu. Orang nomor satu di Kotim itu rencananya berniat memberikan kejutan, tepat ketika pergantian hari ulang tahunnya tiba.
”Tadi malam bupati ada ke rumah. Tapi saya malah tidak ada,” katanya sambil terkekeh. Saat itu Hendra sedang berada di luar rumah. Namun, akhirnya dia bertemu juga dengan bupati kemarin, yang langsung mengucapkan selamat ulang tahun padanya.
Sementara itu, Duito Susanto mengatakan, kejutan dari Radar Sampit itu merupakan ide dari wartawan yang sehari-hari bertugas di desk kriminal. Hal itu juga sekaligus mempererat jalinan kerja sama dengan Polri. (ign/mir)