SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

METROPOLIS

Jumat, 30 September 2016 17:13
HOREEE!!! Garuda Bakal Jajaki Rute ke Sampit
PENJAJAKAN: Sekda Kotim Putu Sudarsana didampingi Asisten I Setda Kotim Sugiannor menerima cindera mata dari perwakilan Garuda Indonesia usai menggelar audiensi, Kamis (29/9) kemarin.(SERA/ RADAR SAMPIT)

SAMPIT – Rencana maskapai Garuda Indonesia membuka rute penerbangan dari dan ke Sampit tampaknya bakal segera terwujud. Kemarin, (29/9) jajaran Pemkab Kotim menggelar audensi dengan pihak maskapai tersebut dalam rangka mendiskusikan rencana pembukaan layanan rute penerbangan baru.

Kegiatan Audiensi itu diwakili oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kotim Putu sudarsana, didampingi oleh Asisten I Pemda Kotim Sugiannor, Kabag Humas dan Protokol Pemda Kotim Multazam, serta Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informasi (Dishubkominfo) Kotim Fadlianoor. Sementara dari pihak Garuda Indonesia diwakili oleh Head Marketing dan Sales Manager, Bayu Setyo Aribowo.

”Audiensi ini digelar untuk mendiskusikan secara intense rencana Garuda Indonesia yang ingin membuka pelayanan penerbangan di Bandara H Asan Sampit,” ungkap Multazam.

Disampaikannya, rencana pembukaan layanan penerbangan oleh pihak Garuda Indonesia di Kotim saat ini masih memerlukan kajian mendalam dari pihak operator penerbangan. Sebab, masih banyak hal yang menjadi pertimbangan sampai operator dapat memutuskan bahwa rute penerbangan dapat dibuka.

”Intinya kedua belah pihak sepakat untuk bersinergi dalam memberikan layanan prima kepada masyarakat kotim,” tandas Multazam.

Sebelumnya pada Juli lalu, maskapai Sriwijaya Air sudah lebih dulu membuka layanan rute baru di bandara H Asan Sampit. Jika Garuda Indonesia dapat membuka layanan penerbangan di Kotim, maka akan ada total  empat maskapai penerbangan yang menyediakan rute menuju dan dari Bandara H Asan Sampit. (sei/gus)


BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 00:45

Uji Kebohongan, Tim Hukum Ujang Dukung Uji Forensik

<p>&nbsp;PALANGKA RAYA - Tim Kuasa Hukum Ujang-Jawawi menyatakan penetapan hasil musyawarah…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers