SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Jumat, 07 Oktober 2016 14:30
Satpol PP di Daerah Ini Dilatih Bela Diri
LATIHAN : Anggota Satpol PP Kabupaten Gumas melaksanakan latihan bela diri di halaman kantor Satpol PP, Kamis (6/10) sore.(ARHAM SAID/RADAR SAMPIT)

KUALA KURUN – Puluhan anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Gunung Mas (Gumas) dibekali bela diri, dengan menggelar latihan setiap hari. Latihan ini dilakukan untuk mendukung kelancaran dalam melaksanakan tugas sehari-hari.

Kepala Satpol PP Kabupaten Gumas Tundan Tasin mengatakan, anggota Satpol PP bertugas untuk menegakan aturan dan kebijakan kepala daerah. Namun terkadang, pada saat pelaksanaan di lapangan, anggota Satpol PP terpaksa harus berbenturan dengan masyarakat.

”Kami membekali anggota Satpol PP dengan bela diri, agar mereka bisa mempertahankan diri, apabila terjadi benturan saat menjalankan tugas di lapangan,” ucap Tundan di ruang kerjanya, Selasa (4/10) lalu.

Dia menuturkan, latihan bela diri ini diwajibkan bagi seluruh anggota Satpol PP, baik itu yang laki-laki maupun perempuan. Latihan ini pun dilakukan setiap hari selama satu jam, dimulai pukul 16.00 WIB hingga 17.00 WIB.

”Dengan latihan rutin, kita harap dapat menambah ketahanan fisik anggota Satpol PP. Dengan fisik yang kuat dan tangguh, ketika di lapangan mereka bisa mempertahankan diri jika dalam menjalankan tugas menghadapi hambatan,” tuturnya.

Dia menyampaikan, latihan bela diri anggota Satpol PP ini direncanakan berlangsung selama kurang lebih satu bulan. Saat ini, latihan telah berlangsung sejak pertengahan September dan akan berakhir pada pertengahan Oktober nanti.

“Pada dasarnya, tambah dia, kemampuan bela diri anggota Satpol PP semata-mata untuk menunjang pelaksanaan tugas di lapangan semata, bukan untuk hal-hal lain,” pungkasnya. (arm/fin)

 

 


BACA JUGA

Selasa, 15 April 2025 17:06

Rizky Siap Jalankan Amanah Rakyat Lamandau

NANGA BULIK - Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra menegaskan komitmennya…

Senin, 14 April 2025 17:58

CFD Jadi Sarana Promosi Produk Unggulan

SUKAMARA - Car Free Day (CFD) resmi digelar di Sukamara.…

Jumat, 28 Februari 2025 17:43

Tahun Ini, Ditarget 250 Pelajar Dapatkan Beasiswa Kuliah

SUKAMARA - Bupati Sukamara Masduki mengatakan bahwa pemerintah daerah menargetkan…

Kamis, 27 Februari 2025 17:56

Dinkes Sosialisasikan Program Cek Kesehatan Gratis

NANGA BULIK - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lamandau sosialisasi tentang…

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers