SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Sabtu, 08 Oktober 2016 11:06
"PRAANNKKKK!!!" Kantor PMI Gumas Dilempar Batu
PECAH : Ketua PMI Gumas Anthony L Djaga bersama anggota Polsek Kurun, saat menunjukan kaca kantor PMI Gumas yang pecah, akibat dilempar batu oleh orang tidak dikenal, Kamis (6/10) lalu.(POLSEK KURUN FOR RADAR SAMPIT)

KUALA KURUN – Kantor Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Gunung Mas (Gumas) yang terletak di Jalan Yos Sudarso, Kota Kuala Kurun, dilempari batu oleh orang tidak dikenal. Akibatnya, kaca bagian depan kantor tersebut pecah. Diduga, yang melemparnya adalah remaja yang sering mabuk di sekitaran Bundaran Duhung.

Kapolsek Kurun Iptu I Gede Arya Dharmika SIK mengatakan, kejadian ini terjadi pada Kamis (6/10) dini hari, dimana saat itu ada sekelompok orang yang menggelar pesta minuman keras (miras) di sekitar Bundaran Duhung. Sesudah mabuk, tanpa sebab apapun, ada yang melempar kantor PMI dengan menggunakan batu, sehingga mengakibatkan salah satu kaca pecah.

”Ada yang melempar Kantor PMI Gumas, sehingga salah satu kaca yang ada di depan kantor tersebut pecah,” ucap Arya saat dihubungi wartawan, Jumat (7/10) pagi.

Mendapati kejadian dan atas pengaduan masyarakat, kata Arya, anggota Polsek Kurun langsung mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP). Disana, anggota mengamankan barang bukti (barbuk), berupa batu yang digunakan untuk melempar, sehingga memecahkan salah satu kaca di Kantor PMI tersebut.

”Agar kejadian ini tidak terulang, kita akan melakukan patroli gabungan rutin dengan anggota Satpol PP di sekitar Bundaran Duhung, Taman Kota Kuala Kurun dan sekitarnya,”  terangnya.

Sementara itu, Ketua PMI Gumas Anthony L Djaga membenarkan bahwa kantor yang digunakan untuk bekerja sehari-hari telah dilempari batu oleh orang tidak dikenal yang diduga mabuk. Akibatnya, salah satu kaca yang ada di kantornya tersebut pecah.

”Kejadian ini sudah kita laporkan ke Mapolsek Kurun untuk segera ditindaklanjuti,” harapnya. (arm/fin)

 

 


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers