PANGKALAN BUN - Menjaga agar lingkungan dan fasilitas taman kota segitiga di kawasan Bundaran Pancasila, Pangkalan Bun tetap bersih, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Kobar akan terus melengkapi fasilitasnya. Selain melengkapi fasilitas bermain untuk anak-anak, di kawasan itu juga akan dipasang alat pengeras suara (TOA), guna menyampaikan imbauan kepada pengunjung agar selalu menjaga kebersihan.
"Kita akan pasang TOA di taman ini. Saat jam ramai akan kita imbau kepada masyarakat untuk menjaga kebersihan dengan membuang sampah pada tempatnya, dan menjaga fasilitas yang ada," ujar Kepala DLH Kobar Fahrizal Fitri, Jumat (27/1) kemarin, kepada Radar Pangkalan Bun.
Fitri juga mengatakan, pada prinsipnya Taman Kota Segitiga merupakan tempat rekreasi, tempat berkumpul bersama keluarga, tempat bermain dan juga nantinya taman menjadi tempat yang teduh dan hijau.
"Tentunya harus ada penataan, termasuk nanti kita akan lakukan penataan parkir-parkir dan juga pedagang kaki lima. Kawasan ini akan kita tata terus sehingga kesannya tidak semerawut," tegasnya.
Menurut Fitri, untuk penataan parkir taman tersebut pihaknya sudah berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan Kobar. Sedangkan untuk penataan pedagang kaki lima pihaknya akan berkoordinasi dengan pihak Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), serta Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UMKM yang berkaitan dengan pedagang kecil. "Kita tidak ingin mereka tidak tertata, sehingga taman kota jadi semerawut," tegasnya.
Dirinya menambahkan, diperhatikan dari antusias masyarakat yang mengunjungi taman kota, untuk itu diimbau agar bisa menjaga kebersihan serta fasilitas-fasilitas taman kota segitiga, dan jangan sampai ada niat untuk merusak.
"Kita harapkan partisipasi semua warga, agar fasilitas dan taman ini bisa tetap terjaga," tandas Fahrizal Fitri. (jok/gus)