SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

METROPOLIS

Senin, 17 April 2017 16:29
ARRRGGGHHHH!!! Warung Remang-Remang Menjamur Lagi
ILUSTRASI.(NET)

SAMPIT – Keberadaan warung remang-remang dalam Kota Sampit semakin menjamur (Bertambah, Red), bahkan beberapa diantaranya sudah berani terang-terangan buka di tengah keramaian.

Melihat kembali maraknya warung yang diduga disalahgunakan untuk praktik prostitusi terselubung ini. Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kotawaringin Timur geram dan berjanji segera bertindak.

”Tidak lama lagi ada tindakan, sudah ada tercatat dari beberapa tempat yang kami pantau sebelumnya. Situasi seperti ini memang sudah lama ada, dan beberapa dilakukan penindakan tegas, sampai membongkar warung, namun masih terus kembali bermunculan,” kata Kepala Satpol PP Kotim, Rihel, Minggu (16/4).

Rihel menyebutkan warung remang-remang ini berada di wilayah Kecamatan Mentawa Baru Ketapang. Pelanggan banyak singgah karena letaknya sangat strategis.

”Lokasi warung strategis, banyak dilalui para supir angkutan, ada juga di tempat keramaian banyak orang yang mampir ke warung itu. Perputaran ekonomi di warung remang-remang ini menjadi incaran Pekerja Seks Komersial (PSK),” ujarnya.

Tapi sayang, Rihel belum bersedia membeberkan kapan penindakan dilaksanakan, tapi dipastikan bila waktunya sudah tepat, seluruh jajarannya dan instasi terkait segera dikerahkan untuk menertibkan warung remang-remang ini. ”Tunggu saja, nanti ada waktu yang tepat,” janjinya.

Disebutkan, jumlah warung remang-remang ini terakhir kali dilakukan pembongkaran pada 2016 lalu. Sekarang kembali beroperasi dan sudah mencapai 10 tempat.

”Tempatnya tidak jauh dari keramaian, incaran PSK liar ini kebanyakan adalah supir. Seperti tahun lalu di jalan lingkar Selatan pernah dibongkar. Ketika itu, pengelola beralasan, jalan banyak dilewati kendaraan berat, untuk istirahat dan hiburan para supir,” tandasnya. (mir/fm)


BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 00:45

Uji Kebohongan, Tim Hukum Ujang Dukung Uji Forensik

<p>&nbsp;PALANGKA RAYA - Tim Kuasa Hukum Ujang-Jawawi menyatakan penetapan hasil musyawarah…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers