SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

METROPOLIS

Jumat, 28 April 2017 10:30
Besok Ada Karnaval!!! Sejumlah Jalan Ditutup, Awas Terjebak Macet
Rute Sampit Etnik Karnaval Tanggal 29 April, mulai pukul 13.00.(PANITIA for RADAR SAMPIT)

SAMPIT – Bersamaan  dengan dimulainya event Borneo Island International Big Bike Festival 2017 dan 2nd Kalimantan Bike Week 2017, Pemkab Kotm melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) setempat,  juga akan menggelar pawai etnik karnaval, pada Sabtu (29/4) mulai pukul 13.00 WIB di Kota Sampit.

Kepala Disbudpar Kotim Fajrurrahman mengatakan, demi kelancaran event tersebut sejumlah ruas jalan di Kota Sampit terpaksa ditutup sementara, sehingga para pengguna kendaraan bermotor diharapkan bisa mengambil n antisipasi agar tidak terjebak kemacetan saat karnaval berlangsung.

”Kami meminta maaf kepada para pengguna jalan atas kurang nyamannya lalu lintas pada hari tersebut. Bagi pengendara yang tidak ingin terjebak dalam kemacetan, bisa mencari jalur alternatif lain di samping rute yang telah ditentukan sebagai jalur karnaval,” ungkapnya, Kamis (27/4) kemarin.

Dipaparkannya, rute yang akan digunakan untuk Sampit Etnik Karnaval itu, berawal dari  Taman Kota Sampit menuju Jalan Yos Soedarso, lanjut ke Jalan MT Haryono, lalu Jalan Rahadi Usman, Jalan S Parman, dan finish-nya kembali ke Taman Kota Sampit dekat Inhutani.

Fajrur juga mengatakan, dalam karnaval ini nantinya tidak hanya etnik Kotim yang akan ditampilkan tapi juga etnik dari daerah-daerah lainnya, sesuai dengan adat dan budaya penduduk yang berdomisili di Kotim. Misalnya reok, kuda lumping, barongsai, dan lain-lain. Hal ini sebagai bentuk ke Bhineka Tunggal Ika-an yang dimiliki Kotim.

Sementara itu untuk pesertanya, dikatakannya Fajrur sampai dengan kemarin sudah ada terdaftar 42 peserta, terdiri dari paguyuban, sanggar, Satua Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) Kotim, pelajar SMA sederajat  dan lain-lain. Dan diperkirakan jumlah ini masih akan bertambah.

Selain itu lanjutnya, Pemkab Kotim melalui Disbudpar telah menyiapkan total hadiah Rp 40 juta bagi pemenang dalam karnaval ini. Kegiatan ini juga akan dibuka oleh bupati Kotim, dan penampilan  pertama dilakukan oleh pemerintah kabupaten yang diwakili oleh Disbudpar, sebagai pembuka dan tidak dimasukkan dalam penilaian peserta.

”Jadi kami imbau kepada masyarakat Kotim, khususnya Kota Sampit, untuk menyaksikan karnaval tersebut sekaligus untuk memeriahkan. Bagi mereka yang suka dengan jajanan pasar, kami menyiapkan 6 stan di dekat jalan pemuda dan taman kota sampit. Acara ini juga akan dihadiri oleh komunitas Harley Davidson Club Indonesia (HDCI), jadi bakalan ramai,” imbuh Fajrurrahman. (vit/gus)


BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 00:45

Uji Kebohongan, Tim Hukum Ujang Dukung Uji Forensik

<p>&nbsp;PALANGKA RAYA - Tim Kuasa Hukum Ujang-Jawawi menyatakan penetapan hasil musyawarah…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers