SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Kamis, 04 Mei 2017 10:00
Jalan Rusak, Anggota Dewan Berang, Ini Dia Diduga Biang Keroknya
KECEWA: Ketua Komisi III DPRD Kotim, Rimbun ketika berada di titik rusaknya jalan menuju ke Desa Sebabi Kecamatan Telawang, baru-baru tadi.(IST)

SAMPIT-Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kotim yang juga Ketua Komisi III DPRD Kotim merasa berang ketika mendapati jalan berstatus kabupaten ke arah Desa Sebabi Kecamatan Telawang, rusak berat. Selain aspalnya banyak terkelupas, juga terdapat sejumlah kubangan lumpur di jalan tersebut.

Dirinya mensinyalir, kerusakan jalan tersebut tidak lain akibat seringnya kendaraan angkut bertonase besar yang melintas, dan beratnya melebihi kapasitas jalan. ”Ini sudah jelas akibat ada dua PBS yang berada di sini tidak melihat kemampuan jalan. Mereka menggunakan jalan ini semaunya,”sebut Rimbun.

Jalan rusak yang ditemui Rimbun tersebut sepanjang 13 kilometer menuju arah Desa Sebabi, masuk dari kilometer jalan Sudirman (Sampit-Pangkalan Bun). Dijelaskan Rimbun, pembiayaan pembangunan jalan tersebut bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kotim dengan sistem multiyears (tahun jamak).

Dirinya menyayangkan, saat ini kondisi jalan tersebut tak sesuai ekspektasi awal, yakni bisa bertahan lama. Menurutnya, seandainya jalan tersebut hanya digunakan oleh masyarakat saja, maka tidak akan rusak secepat itu.

”Ini ruas-ruas jalan sudah mulai muncul kerusakan. Karena ini jalan kabupaten nanti kami minta Pemkab Kotim melalui Dinas Perhubungan untuk menertibkan angkutan di jalan ini.  Kalau perusahaan perkebunan yang sengaja merusak ini, kita akan surati manajemennya dan truk mereka itu harus diberi tindakan tegas, “imbuh Rimbun.

Ditegaskannya pula, pembangunan jalan tersebut dananya dari pajak masyarakat. Jadi menurutnya,  ketika ada kerusakan di kemudian hari, maka pemerintah juga tidak menjamin akan segera memperbaikinya. Karena itu dirinya mengajak agar warga  setempat bisa ikut mengawasi para pengguna jalan tersebut, terutama melalui peran aparat desa setempat.

”Kalau ada truk besar yang sekiranya melebihi muatan lewat jalan itu,  aparatur desa  harus berani menegur. Karena kalau nanti jalan itu rusak yang rugi warga desa juga. Pemerintah jangan harap bisa secepatnya memperbaiki, maka itu harus dijaga,”pungkas Rimbun. (ang/gus)

 

 

 


BACA JUGA

Selasa, 15 April 2025 17:06

Rizky Siap Jalankan Amanah Rakyat Lamandau

NANGA BULIK - Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra menegaskan komitmennya…

Senin, 14 April 2025 17:58

CFD Jadi Sarana Promosi Produk Unggulan

SUKAMARA - Car Free Day (CFD) resmi digelar di Sukamara.…

Jumat, 28 Februari 2025 17:43

Tahun Ini, Ditarget 250 Pelajar Dapatkan Beasiswa Kuliah

SUKAMARA - Bupati Sukamara Masduki mengatakan bahwa pemerintah daerah menargetkan…

Kamis, 27 Februari 2025 17:56

Dinkes Sosialisasikan Program Cek Kesehatan Gratis

NANGA BULIK - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lamandau sosialisasi tentang…

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers