SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN
Kamis, 30 November 2017 18:44
Desa Asam Baru Rayakan HUT ke-97

Warga Desa dan Karyawan Perkebunan Antusias Ikut Jalan Sehat dan Senam Massal

Kehadiran Bupati Seruyan H Sudarsono disambut tarian dari anak-anak SDN 1 dan SDN 2 Desa Asam Baru binaan Departemen KMS PT Musirawas Citraharpindo 1. (RADAR SAMPIT)

DESA Asam Baru merayakan ulang tahunnya yang ke-97 dengan beragam acara. Mulai dari jalan sehat, senam massal, hingga pertunjukkan kesenian. Masyarakat antusias mengikuti kegiatan yang dipusatkan di Lapangan Asam Baru, Minggu (26/11).

HUT Desa Asam Baru dihadiri para pejabat daerah, di antaranya Bupati Seruyan Sudarsono, Wakil Bupati Seruyan Yulhaidir, Ketua DPRD Seruyan Ahmad Ruswandi, perwakilan perusahaan perkebunan kelapa sawit, dan masyarakat sekitar.

Jalan sehat tidak hanya diikuti warga desa, tapi juga staf PT. Musirawas melalui Musirawas Cycling Comunity. Mereka gowes bareng dengan peserta jalan sehat. Usai gowes, para staf ikut senam bareng bersama perangkat desa, Ketua DPRD Kabupaten Seruyan, dan masyarakat Desa Asam Baru.  Musirawas juga menyediakan satu unit mesin cuci untuk doorprize jalan sehat.

Dalam merayakan hari jadi, Pemerintah Desa Asam Baru  juga menggelar malam penganugerahan. Penghargaan diberikan kepada pahlawan desa, mantan kepala kampoeng, mantan kepala desa, penulis buku Sejarah Desa Asam Baru, dan PT. Musirawas Citraharpindo.

"Piagam penghargaan ini kami berikan dengan tujuan untuk mengenang jasa para pendahulu, mengenang jasa dan perjuangan agar tidak terlupakan," kata Kepala Desa Asam Baru Robiyanto.

Lebih lanjut kades menuturkan, piagam penghargaan juga diberikan kepada PT. Musirawas Citraharpindo selaku perkebunan kelapa sawit yang selama ini telah banyak membantu Desa Asam Baru melalui kegiatan CSR. Musirawas sangat peduli dibandingkan dengan perusahaan lain, oleh karena itu pemde memberikan piagam penghargaan.

”Piagam yang kami berikan kepada PT. MC adalah bentuk ucapan terimakasih kami, karena PT. MC selalu ambil bagian dalam pembangunan Desa Asam Baru.  Saya selaku Kepala Desa Asam Baru, mewakili Pemerintahan Desa Asam Baru mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang terlibat dalam perayaan HUT Desa Asam Baru,” ujar Robiyanto.

Keterlibatan Musirawas dalam kegiatan sosial di Asam Baru diantaranya,  program bedah rumah, bantuan sembako saat Idul Fitri, bantuan angkutan anak sekolah, bantuan pemasangan listrik untuk 101 rumah, bantuan berobat gratis, bantuan perbaikan infrastruktur (jalan desa), pembinaan kepada PKK berupa pembuatan abon haruan yang diharapkan menjadi produk unggulan, dan berbagai macam kegiatan lainnya.

Pada tanggal 25 November, PT. Musirawas Citraharpindo juga melaksanakan kegiatan berobat gratis bekerjasama dengan Puskesmas Desa Asam Baru. Kegiatan ini untuk meramaikan HUT Desa Asam Baru.  

Sementara itu Camat Danau Seluluk Anang Dirjo mengatakan, usia Desa Asam Baru sudah 97 tahun, tapi baru pertama kali merayakan ulang tahun. Kemajuan Desa Asam Baru tidak lepas dari keberadaan perkebunan sawit, salah satunya PT Musirawas Citraharpindo.

”Area Musirawas masuk Desa Asam Baru. Banyak kontribusi yang diberikan untuk Desa Asam Baru, maupun Kecamatan Danau Seluluk. Misalnya pembangunan infrastruktur jalan, kesehatan, pendidikan, listrik, bedah rumah, sembako, hingga pertanian. Karena itulah Pak Bupati memberikan piagam penghargaan kepada perusahaan. Kami ucapkan terimakasih kepada perusahaan yang telah membantu daerah kami selama ini,” kata Anang Dirjo.  

Kabag Humas Musirawas Group Anwaryono menyampaikan rasa syukur karena perusahaan dan warga Desa Asam Baru bisa berdampingan kurang lebih 22 tahun. ”Kami saling berkomunikasi, saling mengisi akan perkembangan desa tersebut. Banyak kekurangan dari pihak kami, namun kami yakin  program program yang berkelanjutan akan mendapatkan peran dalam mengisi perkembangan Desa Asam Baru,” kata Anwaryono. (adv/yit)

 

 


BACA JUGA

Jumat, 04 September 2015 23:26

Banyak Pengacara Munculkan Tanda Tanya

<p><strong>SAMPIT &ndash; </strong>Menyiapkan lima pengacara untuk meladeni pihak…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers