SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Rabu, 24 Oktober 2018 13:05
Tolong Dong!!!! SDN 2 Amin Jaya Butuh Pagar

Dulu Dirobohkan Untuk Pelebaran Jalan

TANPA PAGAR : Sekolah dasar negeri 2 Amin Jaya di Desa Sungai Pakit berharap pagar sekolah yang terkena pelebaran jalan segera dibangun kembali

PANGKALAN BANTENG – Setelah dirobohkan tahun 2016 lalu karena pelebaran jalan poros antar desa, pembangunan pagar tembok SD Negeri 2 Amin Jaya, Kecamatan Pangkalan Banteng hingga kini tak terdengar kabarnya. 

Pihak sekolah kini juga harus menahan beban mental karena malu dengan masyarakat sekitar. Karena pembangunan pagar sekolah di Desa Sungai Pakit itu berasal dari dana patungan para wali murid. 

Kriswantoro salah satu wali kelas di SD tersebut mengaku malu bila bertemu dengan para wali murid saat acara rutin dengan Komite Sekolah. “Secara tidak langsung kita merasakan beban mental juga, tembok pagar itu kan dulunya dibangun dari patungan para wali murid,” ungkapnya, Selasa (23/10). 

Selain itu proses pengumpulan dana pembangunan tembok pagar sekolah tersebut juga berlangsung cukup lama, dimulai sekitar tahun 1998 dan baru bisa terwujud di tahun 2014 lalu. 

“Patungannya sudah lama, seingat saya itu dikumpulkan sejak tahun sembilan puluhan. Patungannya per tahun, dan terakhir membayar itu tahun 2014 lalu sekitar Rp 20 ribu pertahun per wali murid,” terangnya. 

Menurutnya gotong royong pembangunan tembok pagar sekolah itu merupakan kesadaran para wali murid dan nominal uanganya didapat dari kesepakatan bersama. “Dulu awalnya kecil sekali, dan tembok itu hanya berusia sekitar dua tahun saja. Selesai dibangun tahun 2014, tahun 2016 dirobohkan untuk pelebaran jalan. Dan sampai kini kita belum dapat kabar kapan akan dibangun kembali,” jelas salah guru senior di sekolah itu. 

Pihaknya berharap Pemkab Kobar bisa segera membangun tembok pagar sekolah tersebut. Karena selain untuk keamanan lingkungan sekolah, juga berfungsi untuk mengamankan para murid agar tidak keluar dari kawasan sekolah saat jam pelajaran berlangsung atau ketika istirahat. 

“Di depan sekolah kita ini jalur poros antar desa, jadi membahayakan murid-murid kami kalau tidak ada pagarnya. Semoga aspirasi kami bisa didengar pihak Pemkab Kobar,” harapnya. 

Sementara itu Anggota DPRD Dapil III Kobar Sri Lestari mengakui bahwa setelah pembongkaran tembok untuk pelebaran jalan itu pihaknya pernah menyampaikan ke Dinas Pendidikan dan Kebudayaan untuk tindak lanjut pembangunan kembali. 

“Sudah pernah saya sampaikan ke dinas. Kita akan cek dulu seperti apa sekarang dan bagaimana apakah sudah ditindaklanjuti oleh dinas  terkait,” katanya. 

Karena, lanjut Politikus Gerindra ini, usulan sekolah itu tidak hanya pagar, namun juga pembangunan gedung baru, MCK untuk para murid. 

“Tidak hanya pagar, tapi ada beberapa kebutuhan lain. Seperti gedung baru dan MCK,” pungkasnya. (sla)


BACA JUGA

Rabu, 08 Mei 2024 13:16

Festival Marunting Batu Aji Diikuti 423 Peserta

PANGKALAN BUN - Sebanyak 423 peserta akan beradu teknik dan…

Rabu, 08 Mei 2024 13:13

Rasio Jumlah Guru dan Siswa Harus Seimbang

PANGKALAN BUN - Tercapainya beberapa target indikator dalam sasaran strategis…

Rabu, 08 Mei 2024 11:11

Pemkab akan Undang Seluruh Perusahaan

PANGKALAN BUN - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Pemkab Kobar) bersama-sama…

Rabu, 08 Mei 2024 11:08

Anggaran Sektor Pendidikan Diharapkan Ada Peningkatan

PANGKALAN BUN - Ketua Komisi A DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Senin, 06 Mei 2024 18:32

Masa Sidang Satu, DPRD Rampungkan Tiga Raperda

PANGKALAN BUN - Pada masa sidang satu tahun sidang 2024…

Senin, 06 Mei 2024 14:29

Dinas PUPR Gencar Bersihkan Anak Sungai untuk Cegah Banjir Tenggelamkan Kota Pangkalan Bun

PANGKALAN BUN - Banjir yang terus meninggi di Kabupaten Kotawaringin…

Sabtu, 04 Mei 2024 12:31

Bantuan Banjir Menunggu Status Siaga Bencana

PANGKALAN BUN- Banjir di Kabupaten Kotawaringin Barat sudah semakin meluas.…

Sabtu, 04 Mei 2024 12:30

Pj Bupati Perlu Saran untuk Jabatan Eselon II

PANGKALAN BUN -  Dalam rangka mengisi kekosongan sejumlah jabatan eselon…

Jumat, 03 Mei 2024 11:57

Pelajar Kobar Hadiri Festival Tunas Bahasa Ibu

PANGKALAN BUN - Sebagai bentuk penghargaan atas prestasi, sejumlah siswa…

Jumat, 03 Mei 2024 11:56

Harapkan Kurikulum Merdeka Berdampak Terhadap Kualitas SDM di Kobar

PANGKALAN BUN –Upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) di Kabupaten…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers