SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Jumat, 22 Desember 2017 10:04
Bupati Ajak Warga Gemar Menanam Pohon
PENGHIJAUAN: Bupati Gumas Arton S Dohong menanam bibit pohon Jati, pada kegiatan hari menanam pohon Indonesia dan bulan menanam nasional 2017, di Tahura Lapak Jaru, Kamis (21/12) pagi.(FOTO : ARHAM SAID/RADAR SAMPIT)

KUALA KURUN – Pelaksanaan Hari Menanam Pohon Indonesia dan Bulan Menanam Nasional 2017 ditandai dengan penanaman pohon ulin, secara serentak di Taman Hutan Raya (Tahura) Lapak Jaru, kemarin. Di sela-sela kegiatan, Bupati Gunung Mas (Gumas) Arton S Dohong mengajak masyarakat untuk melakukan penanaman pohon.

”Paling tidak, setiap satu orang menanam 25 pohon seumur hidupnya. Jika lebih dari 25 pohon malah lebih baik, karena ini demi masa depan anak cucu kita nanti,” ungkapnya.

Menurut Arton, kawasan Tahura Lapak Jaru ini memiliki potensi yang luar biasa, karena banyak terdapat flora dan fauna yang beragam, suasana alam yang menarik, serta letaknya yang sangat strategis. Untuk pengembangannya, Dinas Kehutanan dan Pertanahan (DKP) harus segera merancang masterplan dalam pengelolaan kawasan tersebut.

”Kita minta kepada DKP Gumas untuk terus melakukan pengembangan dalam pengelolaan Tahura Lapak Jaru tersebut. Mengingat kawasan tersebut sudah sepenuhnya menjadi kewenangan Kabupaten Gumas,” terangnya. 

Sementara itu, Kepala DPK Kabupaten Gumas Rodi Aristo Robinson mengatakan, Tahura Lapak Jaru memiliki luas kurang lebih 4.110 hektar. Pada 2017 ini, pihaknya melakukan legalitas dan penataan tapal batas.

”Tahap pelaksanaan lapangan sudah selesai, dan sekarang sedang dalam proses pengesahan,” tegasnya.

Dalam acara ini, juga dilakukan penandatanganan MoU antara Pemkab Gumas dengan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (BPN), serta penandatanganan Naskah Perjanjian Kerja sama antara Pemkab Gumas dengan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/BPN. (arm/gus)


BACA JUGA

Selasa, 13 Mei 2025 13:08

Sektor Pendidikan di Kalteng Perlu Perhatian Serius Pemerintah Pusat

PALANGKA RAYA - Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, mengharapkan…

Selasa, 13 Mei 2025 13:07

Dukung Penggunaan Bank Daerah untuk RKUD

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi I DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Jumat, 09 Mei 2025 17:32

Kalteng Diunggulkan Ciptakan Swasembada Pangan Nasional

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Edy Pratowo,…

Jumat, 09 Mei 2025 17:31

Pertumbuhan Ekonomi Belum Merata

PALANGKA RAYA – Anggota Fraksi Partai Golkar DPRD Kalimantan Tengah…

Jumat, 09 Mei 2025 17:18

Komitmen Atasi Ketimpangan Pembangunan

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, menegaskan…

Jumat, 09 Mei 2025 17:18

Usulkan Revisi Pergub Nomor 4 Tahun 2021

PALANGKA RAYA – Anggota Fraksi Partai Nasdem DPRD Kalimantan Tengah…

Rabu, 07 Mei 2025 17:24

Gubernur Tekankan Disiplin Kerja Bagi PPPK

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, mengingatkan…

Rabu, 07 Mei 2025 17:24

Dorong Penerapan WPR untuk Hentikan PETI

PALANGKA RAYA – Wakil Ketua Komisi II DPRD Kalimantan Tengah…

Rabu, 07 Mei 2025 13:06

Apresiasi Perbaikan Jembatan Tumbang Nusa

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo,…

Rabu, 07 Mei 2025 13:06

Minta Rekomendasi LKPJ 2024 segera Ditindaklanjuti

PALANGKA RAYA – Wakil Ketua DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) Riska…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers