SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Kamis, 28 Desember 2017 10:43
RAPBD 2018 Disahkan Hari ini
SERAH TERIMA : Ketua DPRD Kabupaten Gumas H Gumer (kanan) menerima draff RAPBD Tahun 2018 dari Bupati Gumas (kiri), yang nantinya dibahas lebih lanjut untuk ditetapkan dan disahkan menjadi Perda, belum lama ini.(ARHAM SAID/RADAR SAMPIT)

KUALA KURUN – Kalangan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gunung Mas (Gumas) berencana akan melaksanakan Rapat Paripurna ke-4 Masa Persidangan I Tahun 2017, dengan agenda pendapat akhir fraksi-fraksi pendukung dewan terhadap APBD 2018, dan penetapan Raperda APBD Tahun 2018 menjadi Peraturan Daerah (Perda).

”Kami rencanakan hari ini, Kamis (28/12) akan menetapkan dan mengesahkan Raperda APBD Tahun Anggaran 2018 menjadi Perda Kabupaten Gumas,” ucap Ketua DPRD Kabupaten Gumas H Gumer, Rabu (27/12) pagi.

Di samping pengesahan RAPBD Tahun 2018, lanjut dia, dari DPRD juga akan menyampaikan laporan hasil reses dewan ke Daerah Pemilihan (Dapil) masing-masing, yang dilanjutkan dengan penutupan masa persidangan  I Tahun Sidang 2017, dan pembukaan Masa Persidangan II Tahun Sidang 2018.

”Dalam paripurna ini, kami juga akan mendengarkan hasil reses anggota DPRD dari masing-masing dapil, yang nantinya bisa diakomodir untuk tahun 2018 mendatang,” tuturnya.

Saat ini, kata Gumer, pihaknya telah menyebarkan undangan ke pihak legislatif, kepala Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD), pejabat TNI/Polri dan pimpinan yudikatif, organisasi wanita, dan tokoh masyarakat.

Diharapkan, para undangan dapat hadir tepat waktu, sehingga pelaksanaan rapat paripurna berjalan dengan baik.

”Rapat paripurna pengesahan APBD akan dimulai pukul 09.00 WIB. Kami harapkan 15 menit sebelum acara dimulai, para undangan sudah hadir,” tegasnya.

Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini menambahkan, penetapan jadwal rapat pengesahan dilakukan, mengingat seluruh proses pembahasan sudah dilakukan antara pihak eksekutif dan legislatif, beberapa waktu lalu. (arm/fm)


BACA JUGA

Selasa, 13 Mei 2025 13:08

Sektor Pendidikan di Kalteng Perlu Perhatian Serius Pemerintah Pusat

PALANGKA RAYA - Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, mengharapkan…

Selasa, 13 Mei 2025 13:07

Dukung Penggunaan Bank Daerah untuk RKUD

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi I DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Jumat, 09 Mei 2025 17:32

Kalteng Diunggulkan Ciptakan Swasembada Pangan Nasional

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Edy Pratowo,…

Jumat, 09 Mei 2025 17:31

Pertumbuhan Ekonomi Belum Merata

PALANGKA RAYA – Anggota Fraksi Partai Golkar DPRD Kalimantan Tengah…

Jumat, 09 Mei 2025 17:18

Komitmen Atasi Ketimpangan Pembangunan

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, menegaskan…

Jumat, 09 Mei 2025 17:18

Usulkan Revisi Pergub Nomor 4 Tahun 2021

PALANGKA RAYA – Anggota Fraksi Partai Nasdem DPRD Kalimantan Tengah…

Rabu, 07 Mei 2025 17:24

Gubernur Tekankan Disiplin Kerja Bagi PPPK

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, mengingatkan…

Rabu, 07 Mei 2025 17:24

Dorong Penerapan WPR untuk Hentikan PETI

PALANGKA RAYA – Wakil Ketua Komisi II DPRD Kalimantan Tengah…

Rabu, 07 Mei 2025 13:06

Apresiasi Perbaikan Jembatan Tumbang Nusa

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo,…

Rabu, 07 Mei 2025 13:06

Minta Rekomendasi LKPJ 2024 segera Ditindaklanjuti

PALANGKA RAYA – Wakil Ketua DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) Riska…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers