SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Sabtu, 10 Februari 2018 09:13
Stok Udang Laut Aman Hingga April
SANTAI : Nelayan Palingkau terlihat santai menunggu hasil tangkapan dibeli oleh tengkulak.(ARIFIN/RADAR SAMPIT)

SAMPIT – Konsumen pecinta udang laut tidak perlu khawatir stok di pasaran. Sebab, musim udang laut diperkirakan hingga April mendatang.  

“Memang tangkapan hasil nelayan jenis udang dalam beberapa minggu ini menurun. Tapi, bukan berarti musim udang sudah berlalu. Musim udang berlangsung hingga April mendatang,” ujar Ketua Nelayan Jaya I Palingkau, Desa Sei Ijum Raya, Kecamatan Mentaya Hilir Selatan (MHS), Anang Salam, baru-baru ini.

Biasanya para nelayan pulang melaut membawa hasil tangkapan jenis udang minimal 50 kilogram. Itupun sesuaikan kondisi laut. Apabila cuaca tidak bersahabat, hasil tangkapan nelayan juga menurun.

”Mengenai pemasaran udang di Palingkau ini tidak terlalu sulit, tengkulak biasanya datang sendiri. Nelayan datang melaut ada yang pagi dan malam sesuaikan kondisi nelayan,” kata Anang Salam.

Cuaca tidak menentu dalam beberapa hari ini, menurut Anang, ikut memengaruhi hasil tangkapan nelayan. Namun, profesi warga di Palingkau tidak hanya sebagai nelayan, tapi juga memelihara ikan jenis patin dan nila di kolam. “Mengenai harga udang ada kenaikan di tingkat nelayan karena tangkapan mulai menurun,” pungkasnya. (fin/yit)


BACA JUGA

Senin, 07 September 2015 22:26

Excavator Sudah Diincar

<p><strong>SAMPIT &ndash;</strong> Aparat kepolisian berhasil meringkus komplotan…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers