SAMPIT – Bupati Kabupaten Kotim Supian Hadi mendukung penuh perjuangan kafilah Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Kotim di ajang MTQ tingkat Provinsi Kalteng di Pulang Pisau. Dia bahkan menjanjikan bonus untuk para kafilah yang telah berjuang membawa nama baik Kotim.
”Pemkab siapkan bonus untuk kafilah. Saya belum sebutkan nominalnya, yang pasti kejutan. Sebab, tahun ini targetnya juara umum, karena Kotim sudah berada di posisi kedua,” kata Supian, Senin (16/4).
Apalagi Kotim menurunkan kekuatan penuh, dengan 116 orang peserta dan 36 cabang yang diikuti. Semangat yang disampaikannya bukan tanpa alasan. Berdasarkan hitungan, Kotim mampu meraih juara umum. Sebab, sudah berada di urutan kedua setelah Kota Palangka Raya.
”Semoga dengan persiapan yang sudah dilakukan, kafilah mampu melakukan yang terbaik. Terlebih yang paling penting untuk kafilah, agar terus menjaga kesehatan, kekompakan, demi menjaga nama baik Kotim,” ujarnya.
Ketua Umum LPTQ Kotim Halikinnor mengatakan, puncak seleksi pembinaan kafilah yang dilakukan selama ini, dilakukan saat pelaksanaan MTQ ke-49. Dengan demikian, pembinaan selama setahun cukup terlihat, karena ada kafilah baru yang menjuarai cabang lomba.
”Saya harapkan doa dari seluruh masyarakat Kotim agar kafilah Kotim dapat berjaya, membawa nama baik daerah kita,” pungkas Halikin, yang turut hadir bersama bupati dan Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, saat pembukaan MTQ tingkat Kalteng di Pulang Pisau. (dc/ign)