SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

METROPOLIS

Rabu, 18 April 2018 10:04
CATAT!!! Jalan Sehat Radar Sampit Digelar 6 Mei

Momentum Gairahkan Budaya Literasi

DINANTI: Event jalan sehat tahun 2013 Radar Sampit. Kegiatan ini selalu dinanti kebanyakan warga Sampit.(DOK.USAY NOR RAHMAD/RADAR SAMPIT)

SAMPIT- Jalan sehat dalam rangka Hari Pendidikan Nasional bersama Radar Sampit akan digelar 6 Mei ini. Jalan sehat kali ini didukung penuh oleh Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur, Dinas Pendidikan Kotim, dan Polres Kotim.

”Bagi pelanggan yang ingin mendapatkan kupon jalan sehat dapat membeli koran Radar Sampit di kantor di Jalan MT Haryono atau dengan petugas kami di mobil keliling,” kata Ketua Pelaksana Jalan Sehat Tono Triyanto, Selasa (17/4).

Berbeda dari sebelumnya jalan sehat ini menggandeng Pemkab Kotim, Disdik Kotim dan Polres Kotim. Hal ini tak lepas dari upaya pemerintah dalam mengampanyekan gerakan literasi kepada seluruh masyarakat tidak hanya pelajar, agar meningkatkan minat baca.

 ”Pokoknya akan ada kejutan-kejutan seru, dari kami maupun dari para sponsor nantinya,” ujar pria yang juga manajer pemasaran Radar Sampit ini.

Jalan sehat akan dilaksanakan di Taman Kota Sampit 6 Mei 2018, pukul 06.00. Satu unit mobil akan menjadi hadiah utama dalam agenda rutin surat kabar harian terkemuka di Kotim itu. Tak hanya itu hadiah-hadiah menarik lainnya juga akan siap dibawa pulang peserta yang beruntung.

Setiap tahunnya, jalan sehat Radar Sampit menjadi event yang nanti warga Kota Sampit. Pesertanya bahkan tak hanya dari dalam kota, namun ada juga dari luar. Inilah yang menjadi alasan mereka membela-belakan diri ikut jalan sehat.

 ”Saya dari Desa Sembuluh, tapi setiap ada jalan sehat Radar Sampit saya usahakan pasti ikut serta. Sebab di waktu itu, saya bisa ketemu banyak teman saya yang ada di Sampit,” kata Kifli, warga luar Kota Sampit.(oes/yit)

 

 


BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 00:45

Uji Kebohongan, Tim Hukum Ujang Dukung Uji Forensik

<p>&nbsp;PALANGKA RAYA - Tim Kuasa Hukum Ujang-Jawawi menyatakan penetapan hasil musyawarah…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers