SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

METROPOLIS

Senin, 30 April 2018 09:46
Tahun Politik Jangan Jadi Ancaman
Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) Jhon Krisli

SAMPIT - Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) Jhon Krisli berharap, pelaksanaan pemilu 2019 mendatang tak jadi ancaman atas situasi Kotim yang sudah kondusif.

”Pada 2019 mendatang, memasuki tahun panas. Jangan latah memanaskan suasana elit politik yang tengah bertarung,” ujarnya, Minggu (29/4).

Jhon menegaskan, pesta demokrasi di Jakarta memang memiliki dampak hingga ke pelosok daerah. Sayangnya, efeknya justru cenderung membuat keretakan di antara keberagaman yang sudah terbangun.

“Dalam  berpolitik itu harus cerdas. Hati boleh panas, tapi kepala harus tetap dingin. Jangan sampai kita bergesekan dengan saudara-saudara kita sendiri. Sebab, yang rugi diri kita sendiri. Bukan orang lain,” tegasnya.

Menurut Jhon, Pemilihan Presiden (Pilpres) yang dibarengi dengan Pemilihan Legislatif (Pileg) kali ini, justru panas dan sengit. Salah satu contohnya adalah melakukan provokasi di media sosial. Maka dari itu, menurutnya, harus ada yang menyaring ujaran apapun di media sosial soal politik, supaya tidak brutal.

”Yang punya media sosial kerap serampangan dan tak beretika, harus disadarkan. Sebelum mereka terjerat hukum. Karena saat ini dunia maya sudah diawasi, dan tidak bisa main-main lagi,” pungkasnya. (ang/yit)


BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 00:45

Uji Kebohongan, Tim Hukum Ujang Dukung Uji Forensik

<p>&nbsp;PALANGKA RAYA - Tim Kuasa Hukum Ujang-Jawawi menyatakan penetapan hasil musyawarah…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers