PALANGKA RAYA – Bulan Ramadan harusnya digunakan untuk beribadah dan mendekatkan diri kepada sang pencipta. Tetapi hal itu seakan tidak berlaku bagi seorang pria, yang mengaku bernama Amat. Pria yang lupa tanggal lahirnya itu malah asyik menghisap lem Fox dan membuat resah warga disekitar Wilayah Kalampangan, Kamis (17/5).
Akibat ulah tak terpujinya itu, Amat pun sempat berurusan dengan pihak kepolisian. Bahkan tidak main-main beberapa personil bersenjata laras panjang. Saat diperiksa petugas mengamankan satu buah plastik berisikan lem kayu Fox, sutu Lem Castol, satu kalung berliontin silet dan satu buah korek api warna biru. Dan, tidak menemukan benda berbahaya atau senjata tajam lainnya.
Kapolsek Sabangau Ipda Yusuf Priyo, Jumat (18/5) mengatakan awalnya pihaknya mendapat laporan dari masyarakat, dikatakan bahwa ada seorang pria yang membuat warga Kalampangan resah. Atas info itu beberapa personil melakukan tindak lanjut dan saat di TKP memang menemukannya.
”Saat kita geledah dan tanya identitasnya ngakunya nama Amat tetapi KTP tidak ada,” ujarnya.
Perwira Pertama Polri ini menyampaikan yang meluncur ke TKP adalah Kanit Reskrim Aiptu Siswanti beserta Piket SPKT regu I. Menurut keterangan warga orang tak dikenal itu tersebut mendatangi warung - warung milik warga dan mengambil barang sayur dan kue tanpa membayar.
“Amat ini meresahkan makan dan minum tanpa bayar hingga kami periksa dan setelah dilakukan pemeriksaan geledah badan dan barang bawaan ditemukan barang bukti tersebut,” tuturnya.
Yusuf menyampaikan dari hasil pemeriksaan, Amat memang nampak linglung dan bingung, kemungkinan karena mabuk lem yang di dalam plastik. Usai diperiksa selanjutnya dirinya beserta anggota mengantarkan orang tersebut ke Pos Polisi Desa Taruna Kab Pulang Pisau Untuk selanjutya dinaikkan ke dalam truk ke Banjarmasin.
“Kita minta tolong truk untuk mengantarnya sesuai asal yakni di Banjarmasin. Saya harap hal ini tidak menjadi contoh bagi masyarakat lain untuk melakukan hal serupa,” pungkasnya. (daq/vin)