SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Jumat, 13 Juli 2018 22:58
Semua Bupati Diundang Apel Karhutla Se-Kalteng
LATIHAN : Sejumlah anggota tim penanganan Karhutla Kobar, ketika menggelar simulasi penggunaan air waduk untuk mengatasi karhutla, terutama di sekitar areal perkebunan sawit.(Dok.Radar Pangkalan Bun)

PANGKALAN BUN –  Antisipasi kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) secara besar-besaran mulai dilakukan ketika mendekati musim kemarau saat ini. Di tahun 2018 ini, antisipasi berupa apel besar gabungan Se Kalimantan Tengah (Kalteng) bakal dipusatkan di Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar).

Rencananya apel gabungan melibatkan lintas instansi ini bakal digelar di areal pabrik kelapa sawit Sulung, PT CBI pada Selasa (31/7) mendatang.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kobar,  Hermon F Lion menyampaikan, apel gabungan karhutla tersebut ada tiga bagian, pertama yakni pelaksanaan upacara karhutla, kedua gelar peralatan dan ketiga gelar penanganan atau simulasi penanganan karhutla.

“Upacara nanti, rencananya harapan kita yang menjadi inspektur adalah Gubernur Kalteng, Sugianto Sabran,” ungkapnya kemarin (12/7).

Hermon melanjutkan, pihaknya telah berkoordinasi dengan BPBD Provinsi Kalteng dan pihak Protokol Provinsi Kalteng untuk mempersiapkan pelaksanaan apel tersebut. Selain itu undangan untuk instansi terkait serta bupati/walikota se Kalteng juga telah disebar, untuk ikut serta menghadiri apel tersebut.

“Kita serahkan kepada pihak Provinsi, dan kita harapkan Gubernur dapat hadir,” cetusnya.

Hermon menambahkan, untuk peralatan menghadapi karhutla,  BPBD Kobar akan menambah peralatan yang bersumber dari dana BPHDR, karena bisa menjadi dukungan dalam menangani Karhutla di lapangan. 

“Yang paling efektif dan sangat diperlukan yakni mesin portable, nozel, selang dan lain-lain,” tambahnya.

Terpisah, Wakil Bupati Kotawaringin Barat Ahmadi Riansyah juga mengingatkan masyarakat Kobar untuk tidak membakar lahan. Sehingga musim kemarau tahun 2018 Kobar kembali bebas asap. 

"Kami mengingatkan kepada seluruh masyarakat Kobar. Bahwa sekarang ini sudah memasuki musim peralihan dari musim penghujan ke kemarau. Maka aktivitas seperti membakar lahan jangan dilakukan lagi," imbuhnya.

Sementara itu sesuai dengan prediksi  Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG)

Bandara Iskandar Pangkalan Bun,  bahwa musim kemarau terjadi pada bulan Juli sampai akhir September.

"Meskipun tidak lama, semua masyarakat jangan ada yang membakar lahan dan hutan. Termasuk jika ada yang membakar akan cepat kita tangani agar tidak meluas. Baik itu menerjunkan pemadam kebakaran dengan dibantu TNI, Polri serta relawan pemadam api," pungkas Ahmadi Riansyah. (jok/rin/gus) 

 

 


BACA JUGA

Sabtu, 01 November 2025 10:42

Infrastruktur Pedesaan Butuh Perhatian Pemerintah

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Rabu, 29 Oktober 2025 13:21

DPRD Kobar Dorong Pemkab Perkuat Ketahanan Pangan

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin…

Senin, 27 Oktober 2025 13:08

Fraksi Golkar Dorong Optimalisasi Pendapatan Daerah dan Evaluasi Bagi Hasil Sawit

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Golkar DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Jumat, 24 Oktober 2025 17:11

Komisi C DPRD Kobar Apresiasi DLH Aktif Tangani Pengelolaan Sampah hingga ke Desa

PANGKALAN BUN – Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)…

Rabu, 22 Oktober 2025 11:06

Fraksi Nasdem dan Gerindra Minta Pemkab Segera Tertibkan Distribusi BBM

PANGKALAN BUN – Antrean panjang kendaraan di sejumlah Stasiun Pengisian…

Senin, 20 Oktober 2025 11:52

Fraksi Gerindra Desak Rehabilitasi Ruang Kelas di SMPN 2 Arsel

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Jumat, 17 Oktober 2025 11:52

Fraksi PAN-PKS Minta Pemkab Kobar Serius Tangani Anak Putus Sekolah

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai…

Rabu, 15 Oktober 2025 12:54

Fraksi Demokrasi Bangsa Desak Pemkab Kendalikan Harga Elpiji 3 Kg

PANGKALAN BUN – Fraksi Demokrasi Bangsa DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Senin, 13 Oktober 2025 13:17

Fraksi PDIP Soroti Infrastruktur Jalan dan PJU di Kobar

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) DPRD…

Jumat, 10 Oktober 2025 16:10

BPR Marunting Sejahtera Didorong Perluas Layanan hingga ke Desa

PANGKALAN BUN – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) mengajukan Rancangan…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers