SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Selasa, 24 Juli 2018 10:07
Begini Persiapkan Satlinmas di Kotim Hadapi Pemilu
HADAPI PEMILU: Sekitar 250 orang anggota Satpol PP Kotim diberikan pelatihan untuk menghadapi pemilu.(FAHRY ILHAMI SAMOSIR/RADAR SAMPIT)

SAMPIT Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kotim menggelar acara pelatihan bagi anggota Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) se-Kabupaten Kotawaringin Timur, Senin (23/7). Pelatihan itu, untuk memberikan pemahaman tentang tugas dan fungsi Linmas.

”Pelatihan ini, merupakan salah satu bentuk untuk memberikan kesiapan kepada Linmas dalam menghadapi pemilihan umum (pemilu) yang akan diselenggarakan secara serentak pada 2019 mendatang,” kata Kasatpol PP Kotim Rody Kamislam.

Menurutnya, tidak hanya sekedar menghadapi pemilu, Satlinmas juga bisa berperan menghadapi segala hal, seperti bencana, gangguan kamtibmas, dan hal lainnya.

”Tercatat dalam PP Nomor 84 Tahun 2014, salah satu kegiatan Satlinmas adalah penanggulangan menghadapi bencana. Jadi, di setiap desa atau kelurahan, Satlinmas  juga membentuk regu kewaspadaan dalam mengantisipasi atau menanggulangi hal-hal yang tidak diinginkan,” jelasnya.

Rody menuturkan, Satlinmas hanya terkendala data organisasi yang lama dan belum mengacu PP Nomor 84 Tahun 2014. Dia berharap Satlinmas yang terbentuk hingga yang terlatih pada saat ini dapat memahami tugas pokok dan fungsinya sebagai Satlinmas di masing-masing daerah.

”Saat ini kami masih dalam langkah konsolidasi, yang artinya masih berusaha membentuk Satlinmas yang solid dan membentuk Satlinmas berdasarkan keputusan Bupati Kotim Supian Hadi. Nantinya juga kami akan terus berkoordinasi hingga kami dapat memberikan kartu anggota Satlinmas secara resmi,” jelasnya. (sir/ign)


BACA JUGA

Kamis, 14 Agustus 2025 12:18

Maksimalkan Penataan Melalui Rapat Integrasi GTRA

SUKAMARA – Pemerintah Kabupaten Sukamara menggelar Rapat Integrasi Penataan Aset…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:18

Pemda Bagikan 500 Lembar Bendera Merah Putih

SUKAMARA–Menyambut HUT RI ke-80, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol)…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:18

Lamandau Borong Piala di Peda KTNA XIV

NANGA BULIK - Kontingen Lamandau berhasil memborong sejumlah penghargaan pada Pekan…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:15

Warga Desa Hampalit Krisis Air Bersih, Pemkab Katingan Harus Bertindak

KASONGAN – Warga Desa Hampalit, Kecamatan Katingan Hilir, Kabupaten Katingan,…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:26

Anggota Paskibraka Diminta Siapkan Diri Jelang Upacara HUT RI ke-80

SUKAMARA – Bupati Sukamara, Masduki, meminta seluruh anggota Pasukan Pengibar…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:25

Bantuan Seragam dan Tas Sekolah Mulai Disalurkan di Sukamara

SUKAMARA – Pemerintah Kabupaten Sukamara melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:25

Pemkab Lamandau Apresiasi Storytelling Contest 2025

NANGA BULIK – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau memberikan apresiasi atas…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:19

DPRD Desak PDAM Katingan Segera Bayar Tunggakan Gaji Karyawan

KASONGAN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan memberikan…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:11

Bupati Sukamara Pimpin Upacara di SDN Cabang Barat

SUKAMARA – Bupati Sukamara, Masduki, memimpin upacara bendera di SDN…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:10

Puskesmas Sukamara Sediakan Pemeriksaan USG Gratis bagi Ibu Hamil

SUKAMARA – Puskesmas Sukamara kini menyediakan layanan pemeriksaan ultrasonografi (USG)…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers