SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Rabu, 26 September 2018 12:37
Dewan Kecewa Hasil Uji Lab Sungai di Telawang
Ribuan ikan mati yang sempat diduga akibat pencemaran limbah perusahaan.(IST)

SAMPIT – Anggota DPRD  Kotawaringin Timur Alexius Esliter mengaku kecewa dengan hasil uji laboratorium terhadap air Sungai Seranau dan Sungai Buluh Tibung di Desa Sebabi, Kecamatan Telawang. Uji lab yang dilakukan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kotawaringin Timur belum bisa memastikan penyebab kematian ribuan ikan di dua sungai tersebut.

"Hasil uji laboratorium yang dilakukan DLH aliran sungai tersebut tercenar bahan kimia jenis kalium, namun dalam ambang batas rendah atau dapat ditoleransi dan tidak menyebabkan kematian pada ikan," kata Alexius Esliter.

Sekretaris Komisi II DPRD  Kotim ini menuturkan, masyarakat butuh kepastian penyebab kematian ikan. "Sejak awal saya sudah meminta kepada DLH, yang diuji laboratorium jangan hanya contoh air, namun juga ikan yang mati," ucapnya.

Alex memandang pengungkapan penyebab kematian ribuan ikan akan semakin sulit. Selain kejadiannya sudah lama, kondisi aliran Sungai Seranau dan Buluh Tibung sudah berangsur membaik seiring guyuran hujan lebat.

"Seharusnya uji laboratorium di lakukan secara menyeluruh dan tidak hanya terpaku pada air sungai saja," terangnya.

Alex tetap meminta perusahaan  yang diduga melakukan pencemaran aliran sungai untuk memberi ganti rugi matinya ikan keramba milik warga.

"Terlepas terbukti atau tidak, pihak perusahaan tetap harus membantu masyarakat. Akibat pencemaran itu, masyarakat sangat dirugikan," katanya.

Sementara itu, Kepala DLH Kotim  Sanggol Lumban Gaol mengatakan, hasil uji laboratorium menyebutkan bahwa aliran sungai Seranau dan Buluh Tibung memang tercemar, namun pencemaran itu tidak sampai mengakibatkan kematian terhadap ikan. "Kematian ribuan ikan di aliran sungai itu diduga akibat hal lain. Dan hal lain itu yang akan kita selidiki," jelasnya.

Dalam waktu DLH akan membentuk tim gabungan guna mengungkap penyebab kematian ribuan ikan tersebut. "Tim gabungan itu nantinya terdiri dari DLH, Dinas Kesehatan, Dinas Perikanan, Kepolisian dan instansi terkait lainnya," demikian Sanggol. (ang/yit)


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers