SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Kamis, 08 November 2018 16:11
Kotim Bakal Bangun Koperasi Multifungsi
BONGKAR MUATAN: Aktivitas pasar ikan di kawasan Pusat Perbelanjaan Mentaya (PPM) Sampit. Para pedagang diminta membentuk koperasi untuk menangani kebersihan dan daur ulang sampah. (DWI CIPTA/RADAR SAMPIT )

SAMPIT - Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperin) Kabupaten Kotawaringin Timur berencana membangun koperasi multifungsi. Koperasi tersebut akan dibentuk guna mengatasi permasalahan kebersihan di Pusat Perbelanjaan Mentaya (PPM), Jalan Iskandar, Sampit. 

Menurut Kepala Disdagperin Kotim Redy Setiawan, koperasi tersebut memiliki dua fungsi. Yang pertama sebagai pengontrol kebersihan, terutama untuk pemungutan sampah. Kedua, sebagai pelaksana penjualan pupuk dari daur ulang sampah. 

"Permasalahan di PPM itu sampah. Bau juga jadi persoalan. Makanya koperasi itu nanti petugas-petugasnya yang mengelola sampah itu. Diambil dan dibersihkan, kemudian didaur ulang," ujar Redy, Rabu (7/11).

Sampah yang telah diambil akan diserahkan kepada Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kotim untuk dijadikan pupuk. Dalam hal tersebut, disdagperin bekerjasama dengan DLH Kotim untuk mewujudkan kebersihan di lingkungan pasar PPM, sekaligus dijadikan berkah dan pendapatan pemerintah. 

Belum ada keterangan dari Kepala DLH Kotim, namun rencana pembentukan koperasi tersebut telah disetujui oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kotim Halikinnor dan Bupati Kotim Supian Hadi. Dengan demikian, realisasi koperasi tersebut tinggal menunggu waktu.  

"Mungkin dalam waktu dekat kita akan bentuk. Itu semata-mata untuk mengembalikan kebersihan pasar PPM yang saat ini kekurangan pengunjung, lantaran tempatnya kurang bersih," imbuh Redy.

Sementara itu, pedagang PPM menyambut baik langkah yang diambil oleh disdagperin. Selain menguntungkan mereka, tempat akan menjadi lebih bersih dan juga lokasi tertata rapi dan menambah jumlah pengunjung. 

"Saya dan teman-teman pedagang lain merasa, itu adalah solusi tepat dalam mengatasi masalah kurangnya kebersihan. Selama ini sih memang pengunjung mengeluhkan beberapa sudut pasar PPM bau lantaran banyak yang menaikturunkan dagangam ikan di malam hari. Nah itu juga bisa diatasi kalau asa koperasi tersebut," ungkap Samsul, salah satu pedagang PPM. (ron/yit)


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers