SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Selasa, 13 November 2018 09:21
Mekanisme Penagihan Pajak Terus Dibenahi
Kepala Bappenda Kotim, Marjuki

SAMPIT - Badan Pengelola Pendapatan Daerah (Bappenda) Kotim bakal membenahi sistem penagihan pajak. Hal itu dilakukan untuk memperbaiki mekanisme yang dirasa masih murang maksimal, mengingat masih ada beberapa pajak yang belum memenuhi target.

Kepala Bappenda Kotim, Marjuki menjelaskan pembenahan bisa berupa penggunaan aplikasi penagihan atau pembayaran pajak secara daring (online). Aplikasi yang dimaksud,sudah dibuat dan tinggal diujicoba dalam waktu dekat.

"Akan kita lakukan perubahan soal penagihan. Kalau yang dulu didatangi, mungkin sekarang yang wajib pajak akan mendapatkan notifikasi ketika ia belum bayar atau telat pajak. Itu ada aplikasinya, dan akan diujicoba,”  ujarnya, Senin (12/11).

Pembenahan tersebut lanjut Marjuki, juga menindaklanjuti beberapa pajak yang belum memenuhi target. Selain itu keluhan petugas  sosialisasi dan penagihan di lapangan, yang melaporkan sulitnya menagih para penunggak pajak.

Diungkapkannya, saat ini, ada beberapa pajak yang belum mencapai target. Salah satunya, pajak reklame. Marjuki membeberkan, dari target Rp 1,6 Miliar di tahun ini, pihaknya baru menerima laporan sebesar Rp 545.021.101, atau sekitar 34,06 persen yang telah diterima.

Dari catatan pihaknya, selain reklame, masih ada 5 pajak lainnya yang belum mencapai target. Kelima pajak itu adalah pajak hotel yang berada di nilai 88,98 persen, kemudian pajak restoran yang masih 99,76 persen, pajak penerangan jalan 94,87 persen, pajak air bawah tanah 68,92 persen, serta pajak bumi dan bangunan sebesar 78,87 persen. (ron/gus)


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers