SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

BARITO

Selasa, 11 Desember 2018 10:42
WAJIB..!! Jaga Kelestarian Gunung Lumut, Ini Alasannya...
Hutan Gunungt Lumut di Kecamatan Gunung Purei, Kabupaten Barito Utara (Batara).(NET)

MUARA TEWEH – Hutan Gunung Lumut yang terletak di Kecamatan Gunung Purei, Kabupaten Barito Utara (Batara), merupakan kawasan yang sakral bagi masyarakat, khususnya yang beragama Hindu Kaharingan. Sebab, hutan tersebut dipercaya sebagai tempat berkumpulnya liyau (arwah) nenek moyang.

Ketua DPRD Batara Set Enus Y Mebas mengharapkan, Pemkab Batara tetap menjaga kawasan tersebut dari segala macam kegiatan perusahaan, baik yang bergerak di bidang pertambangan, perkebunan, ataupun HPH.

”Hutan Gunung Lumut harus tetap dijaga keasliannya, jangan sampai ada investor yang masuk dan merambah kawasan tersebut dengan melakukan kegiatan yang dapat merusak keaslian di Gunung Lumut," tegas Set Enus Y Mebas, belum lama ini.

Selain itu, dia juga mengajak masyarakat di sekitar Gunung Lumut untuk menjaga kelestarian flora dan fauna di hutan tersebut. Jangan sampai ada tangan jahil yang merusak kelestarian makhluk hidup di hutan itu.

Dia menambahkan, Hutan Gunung Lumut juga memiliki potensi yang cukup besar untuk dijadikan objek wisata andalan. Sebab, hutan tersebut dapat menarik minat para pencinta wisata alam.

”Pemerintah perlu memfasilitasi Hutan Gunung Lumut dan memperbaiki akses jalan menuju ke tempat objek wisata tersebut, agar masyarakat lebih mudah menjangkaunya," tuturnya. (viv/ign)

 


BACA JUGA

Kamis, 05 Desember 2024 11:18

Pasar Murah di Lamandau Bersamaan dengan Safari Natal

NANGA BULIK- Jelang hari besar keagamaan yakni Natal, Pemerintah Kabupaten…

Rabu, 04 Desember 2024 10:07

Pemkab Lamandau mulai Safari Natal

NANGA BULIK - Memasuki bulan Desember, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau…

Selasa, 03 Desember 2024 10:21

Pemkab Lamandau Sosialisasikan Metrologi ke Masyarakat

NANGA BULIK- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau, menggelar kegiatan sosialisasi pelayanan…

Senin, 25 November 2024 10:32

RSUD Lamandau Berencana Buka Layanan Hemodialisa

NANGA BULIK – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lamandau telah …

Jumat, 22 November 2024 10:36

Inovasi ”Sidin Beramal” Permudah Pengurusan Izin

NANGA BULIK - Pelayanan publik di Kabupaten Lamandau masih menghadapi…

Rabu, 20 November 2024 10:33

HKN, Pelayanan Kesehatan Wajib Ditingkatkan

NANGA BULIK - Penjabat Bupati Lamandau Said Salim mengapresiasi seluruh…

Senin, 18 November 2024 12:29

Pj Bupati Ajak Masyarakat Tetap Jaga Persatuan dan Kesatuan

NANGA BULIK - Suhu politik menjelang hari pemungutan suara Pemilihan…

Jumat, 15 November 2024 17:30

Susun RKA dengan Perhatikan Skala Prioritas

KUALA KURUN - Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) pada…

Jumat, 15 November 2024 17:28

Tahapan Pilkada Perlu Pengawasan Bersama

SUKAMARA - Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Setda Sukamara…

Jumat, 15 November 2024 17:27

Guru Penggerak Harus Tingkatkan Kualitas Belajar di Kelas

NANGA BULIK- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau terus mendorong peningkatan kualitas…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers