SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Jumat, 21 Desember 2018 10:32
Asikkk Dong!!! APBD Naik, Gaji Kades Dipastikan Naik, Ini Nilainya
PIDATO: Bupati Kotim, Supian Hadi ketika berbicara dalam rapat koordinasi bersama jajaran pejabat SOPD Pemkab Kotim, beberapa waktu lalu. (DOK. ARIFIN/RADAR SAMPIT)

 SAMPIT— Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menjanjikan gaji Kepala Desa (Kades), nilainya mencapai Rp 6 juta per bulannya. Namun dengan catatan apabila target Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kotim, tercapai diangka Rp 2,3 Triliun pada 2021 yang akan datang.

Bupati Kotim Supian Hadi menjelaskan, saat ini APBD Kotim terus berupaya untuk meningkat setiap tahunnya. Pada 2019 saja APBD 2019 Kotim mencapai Rp 1,9 Triliun lebih. Bahkan diyakini akhir 2019, ABPD Kotim tembus hingga Rp 2 triliun lebih, dan tidak menutup kemungkinan di 2021 APBD Kotim mencapai Rp 2,3 triliun.

“Jika APBD Kotim capai target, maka gaji Kades juga akan meningkat. Pemerintah dapat memberikan hingga Rp 6 juta per bulannya,” terangnya.

Supian melanjutkan, bahkan dengan hal tersebut pembagian pembangunan seluruh sektor SOPD di Kotim dapat dilakukan dengan maksimal. Selain itu Kotim tidak perlu takut kekurangan anggaran lagi untuk membangun. Terlebih dengan saat ini alokasi dana desa Kotim sudah sangat besar.

“Kalau kabupaten membangun, desa juga membangun. Maka perkembangan dan percepatan kemajuan di Kotim akan sangat pesat terlihat,” tandasnya.

Terlebih tambah Supian, saat ini Nawa Cita pembangunan yang dilakukan memang harus dari kawasan pinggiran atau perdesaan. Sehingga program dapat optimal, terlebih antara program pemerintah pusat, porivinsi, kabupaten, kecamatan, dan desa, sehingga berkesinambungan. (dc/gus)

 

 


BACA JUGA

Kamis, 14 Agustus 2025 12:18

Maksimalkan Penataan Melalui Rapat Integrasi GTRA

SUKAMARA – Pemerintah Kabupaten Sukamara menggelar Rapat Integrasi Penataan Aset…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:18

Pemda Bagikan 500 Lembar Bendera Merah Putih

SUKAMARA–Menyambut HUT RI ke-80, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol)…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:18

Lamandau Borong Piala di Peda KTNA XIV

NANGA BULIK - Kontingen Lamandau berhasil memborong sejumlah penghargaan pada Pekan…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:15

Warga Desa Hampalit Krisis Air Bersih, Pemkab Katingan Harus Bertindak

KASONGAN – Warga Desa Hampalit, Kecamatan Katingan Hilir, Kabupaten Katingan,…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:26

Anggota Paskibraka Diminta Siapkan Diri Jelang Upacara HUT RI ke-80

SUKAMARA – Bupati Sukamara, Masduki, meminta seluruh anggota Pasukan Pengibar…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:25

Bantuan Seragam dan Tas Sekolah Mulai Disalurkan di Sukamara

SUKAMARA – Pemerintah Kabupaten Sukamara melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:25

Pemkab Lamandau Apresiasi Storytelling Contest 2025

NANGA BULIK – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau memberikan apresiasi atas…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:19

DPRD Desak PDAM Katingan Segera Bayar Tunggakan Gaji Karyawan

KASONGAN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan memberikan…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:11

Bupati Sukamara Pimpin Upacara di SDN Cabang Barat

SUKAMARA – Bupati Sukamara, Masduki, memimpin upacara bendera di SDN…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:10

Puskesmas Sukamara Sediakan Pemeriksaan USG Gratis bagi Ibu Hamil

SUKAMARA – Puskesmas Sukamara kini menyediakan layanan pemeriksaan ultrasonografi (USG)…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers