SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

BARITO

Senin, 21 Januari 2019 09:01
Subsidi BPJS Kesehatan Turun Rp 13 Miliar

Dewan Temukan Salah Sasaran

ILUSTRASI.(NET)

BUNTOK- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Selatan, Jarliyansah menemukan data penduduk miskin penerima kartu Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) kesehatan yang iurannya ditanggung pemerintah kabupaten setempat, tidak sesuai dengan data yang terdaftar di BPJS Kesehatan. 

"Berdasarkan hasil pemantauan di lapangan,  di sinyalir ada beberapa titik data penerima kartu BPJS  kesehatan yang tidak sesuai dengan data yang terdaftar," kata ketua Pansus BPJS Kesehatan DPRD Barito Selatan, Jarliansyah, usai mengikuti sosialisasikan Peraturan Presiden (Perpres) nomor 82/ 2018 tentang jaminan kesehatan, di Buntok, Jumat (18/1). 

Oleh karena itu, pihaknya mengambil kesimpulan untuk sementara dana BPJS Kesehatan diturunkan dari Rp 21 miliar pada 2018 lalu menjadi Rp 8 miliar pada 2019 ini. 

Meskipun demikian, kata dia, anggaran tersebut bisa ditambah lagi kalau datanya sudah sesuai. Dikatakan Jarliansyah pula,  dan dalam waktu dekat ini pihaknya akan menggundang pihak eksekutif untuk berkoordinasi terkait dengan data BPJS Kesehatan tersebut.

 "Kita akan berkoordinasi untuk mencari jalan keluar terkait hal itu," tegas Jarliansyah. 

Karena kata dia, BPJS  Kesehatan merupakan program dari pusat , dan jika tidak dijalankan akan mendapatkan teguran. Untuk itu, program ini harus dijalankan mulai dari pendataan hingga anggarannya. 

"Pokoknya saya berharap semua bisa berjalan dengan baik tanpa kendala. Sehingga semua terakomodir dengan sebaik baiknya,"tandas Jarliansyah. (rol/gus) 

 


BACA JUGA

Jumat, 02 Mei 2025 15:12

Buka Peluang Pengiriman Sampah Daur Ulang Melalui Jelai

SUKAMARA - Rencana pembangunan TPS3R untuk proses pengolahan sampah di…

Jumat, 02 Mei 2025 15:11

Debit Air Sei Mapam Naik

SUKAMARA – Tingginya intensitas hujan membuat debit air Sungai Mapam…

Jumat, 02 Mei 2025 15:11

Bupati Lantik 226 CPNS dan 654 PPPK

NANGA BULIK - Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra melantik 226…

Kamis, 24 April 2025 17:20

Lahan untuk Sekolah Rakyat Sudah Siap

NANGA BULIK - Pemerintah Kabupaten Lamandau siap mendukung program Sekolah…

Kamis, 24 April 2025 17:10

Perempuan Berjasa Terima Penghargaan

SUKAMARA - Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Sukamara menggelar peringatan…

Kamis, 24 April 2025 17:09

Lahan Agrowisata Lapas Sukamara Panen Cabai

SUKAMARA - Program agrowisata di lahan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Sukamara…

Rabu, 23 April 2025 17:18

Pemkab Rencanakan Bangun Embung di Sungai Pasir

SUKAMARA - Pemerintah Kabupaten Sukamara merespon positif terhadap usulan pembangunan…

Rabu, 23 April 2025 17:18

Wabup Buka Bimbingan Manasik Haji

NANGA BULIK  – Wakil Bupati Lamandau Abdul Hamid secara resmi…

Selasa, 22 April 2025 17:07

Maksimalkan Pelayanan Bagi Masyarakat dengan Fasilitasi yang Ada

SUKAMARA – Kendati gedung baru Puskesmas Jelai belum rampung, Bupati…

Selasa, 22 April 2025 17:06

Jalan Teruntum - Simpang Gajah Masuk Program Jangka Panjang

SUKAMARA - Pembangunan atau pembukaan ruas jalan Teruntum - Simpang…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers