SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Sabtu, 09 Februari 2019 15:03
Jambore PKK Sematu Jaya Dijadikan Percontohan
JAMBORE PKK: Ketua TP PKK Kabuaten Lamandau Hj Rusdianti (tengah) bersama rombongan mengunjungi salah satu stand UP2K pada kegiatan Jambore Kader PKK di Kecamatan Sematu Jaya.(RIA M. ANGGREANI/RADAR SAMPIT)

NANGA BULIK - Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kecamatan Sematu Jaya menggelar Jambore Kader PKK tingkat Kecamatan, Jumat (8/1) pekan tadi.

Kegiatan yang dibuka langsung oleh Ketua TP PKK Kabupaten Lamandau, Hj Rusdianti Hendra Lesmana ini diikuti oleh seluruh kader PKK dari 8 desa se Kecamatan Sematu Jaya. 

"Kegiatan ini bertujuan untuk menguatkan pengetahuan kader-kader PKK tentang pelaksanaan 10 pokok program PKK,” kata Camat Sematu Jaya, Turmudi. 

Ia berharap kegiatan yang pertamakalinya digelar ini bisa menjadi langkah awal bagi seluruh TP PKK untuk membina usaha kecil dan kreatif yang ada di desa untuk menunjang perbaikan ekonomi keluarga.

Dan, ia meminta kepada BUMDes di desa bisa membantu pemasaran hasil produksi usaha masyarakat tersebut, karena yang menjadi permasalahan dalam pengembangan usaha masyarakat selama ini adalah pemasarannya.

Sementara itu, Ketua TP PKK Lamandau Rusdianti menambahkan, melalui pelaksanaan kegiatan jabore ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahun, kemampuan, motivasi dan peran serta kader PKK dalam pemberdayaan dan pembinaan kepada masyarakat ke depannya.

“Kegiatan ini sangat bagus sekali, dapat mengasah keterampilan dan pengetahuan para kader serta bisa menggerakkan perekonomian masyarakat. Saya rasa ini patut dicontoh oleh TP PKK kecamatan lain, agar bisa melaksanakan Jambore PKK di wilayahnya masing-masing," ujarnya. 

Jambore PKK Kecamatan Sematu Jaya ini sendiri akan berlangsung selama 3 hari mulai tanggal 8-10 Februari di halaman kantor Kecamatan Sematu Jaya.

Kegiatan yang dilombakan di antaranya penyuluhan tentang kenakalan anak dan remaja, penyuluhan parenting tentang pentingnya pendidikan PAUD, penyuluhan "hatinya" PKK, penyuluhan tentang Posyandu Lansia, tertib administrasi, pameran UP2K, gerak dan lagu three ends, serta paduan suara. (mex/fm) 

 

 

 


BACA JUGA

Senin, 03 November 2025 16:11

DPRD Kobar Temui Menteri P2MI

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan konsultasi…

Sabtu, 01 November 2025 17:54

Temui Menteri P2MI, DPRD Bahas Perluasan Peluang Kerja Warga Kobar ke Luar Negeri

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan konsultasi…

Sabtu, 01 November 2025 10:42

Infrastruktur Pedesaan Butuh Perhatian Pemerintah

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Rabu, 29 Oktober 2025 13:21

DPRD Kobar Dorong Pemkab Perkuat Ketahanan Pangan

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin…

Senin, 27 Oktober 2025 13:08

Fraksi Golkar Dorong Optimalisasi Pendapatan Daerah dan Evaluasi Bagi Hasil Sawit

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Golkar DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Jumat, 24 Oktober 2025 17:11

Komisi C DPRD Kobar Apresiasi DLH Aktif Tangani Pengelolaan Sampah hingga ke Desa

PANGKALAN BUN – Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)…

Rabu, 22 Oktober 2025 11:06

Fraksi Nasdem dan Gerindra Minta Pemkab Segera Tertibkan Distribusi BBM

PANGKALAN BUN – Antrean panjang kendaraan di sejumlah Stasiun Pengisian…

Senin, 20 Oktober 2025 11:52

Fraksi Gerindra Desak Rehabilitasi Ruang Kelas di SMPN 2 Arsel

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Jumat, 17 Oktober 2025 11:52

Fraksi PAN-PKS Minta Pemkab Kobar Serius Tangani Anak Putus Sekolah

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai…

Rabu, 15 Oktober 2025 12:54

Fraksi Demokrasi Bangsa Desak Pemkab Kendalikan Harga Elpiji 3 Kg

PANGKALAN BUN – Fraksi Demokrasi Bangsa DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers