SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Selasa, 12 Februari 2019 09:35
Sematu Jaya Fokus Bangun Ekonomi Masyarakat
HUT KECAMATAN: Bupati Lamandau potong tumpeng HUT Kecamatan Sematu Jaya, Senin (11/2).(RIA M. ANGGREANI/RADAR SAMPIT)

NANGA BULIK -  Sebagai daerah kecamatan yang telah berkembang, Sematu Jaya sudah memiliki sarana dan prasarana infrastruktur yang memadai.

Oleh karena itu, Bupati Lamandau H Hendra Lesmana meminta agar Kecamatan Sematu Jaya lebih fokus kepada pengembangan ekonomi kemasyarakatan. 

"Dibandingkan desa lain, desa-desa di Kecamatan Sematu Jaya sudah lumayan maju dan berkembang. Karena infrastrukturnya cukup baik, maka arah pembangunan diharapkan bisa lebih fokus pada penguatan ekonomi masyarakat,'' ujar Bupati usai apel Hari Jadi Kecamatan Sematu Jaya, Senin (11/2).

Di hari jadi yang ke-14, Kecamatan Sematu Jaya memang mengemas perayaannya dengan banyak kegiatan, seperti pasar malam (expo), kesenian (budaya) dan berbagai perlombaan.

Bupati juga menyampaikan terima kasihnya atas penyelenggaraan kegiatan bermanfaat dengan melibatkan seluruh desa dan masyarakat di Kecamatan Sematu Jaya di berbagai macam bidang.

Dia juga menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Lamandau memiliki komitmen yang tinggi terhadap pelayanan masyarakat, peningkatan kesejahteraan masyarakat, dan pembangunan daerah. Tentu hal ini perlu kerja keras dan kerja sama dengan semua pihak terkait.

"Untuk itu saya meminta kepada jajaran Pemerintah Kecamatan Sematu Jaya agar mendukung dan berpartisipasi dalam membangun dan memajukan daerah sesuai dengan visi dan misi lima tahun kedepan," harapnya. (mex/fm) 

 


BACA JUGA

Jumat, 02 Mei 2025 15:29

Kemenkes Monev di RSUD Pangkalan Bun Jelang Pengoperasian Cathlab

PANGKALAN BUN – Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI) melakukan…

Jumat, 02 Mei 2025 15:28

Wabup Minta Pekerja Tingkatkan Skill

PANGKALAN BUN – Wakil Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) Suyanto menghadiri…

Jumat, 02 Mei 2025 15:26

DPRD Kobar Dukung Larangan Pungutan di Sekolah

PANGKALAN BUN–Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat H. Rudi…

Jumat, 02 Mei 2025 15:14

Dinas PUPR Kobar Sosialisasi Penggunaan Aplikasi E-Jakon

PANGKALAN BUN - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR)…

Jumat, 02 Mei 2025 15:13

Bupati Kobar Rencanakan Gelar Tes Urine untuk ASN

PANGKALAN BUN – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Pemkab Kobar) dalam…

Jumat, 02 Mei 2025 15:11

DPRD Minta Sekolah Patuhi Surat Edaran Bupati

PANGKALAN BUN – Ketua Komisi A DPRD Kotawaringin Barat Muhammad…

Rabu, 30 April 2025 13:09

Asisten I Setda Kobar Resmikan Gerai Gramedia Pertama di Kalimantan Tengah

PANGKALAN BUN - Asisten I Setda Kotawaringin Barat (Kobar), Tengku…

Selasa, 29 April 2025 17:41

Pelabuhan Penyeberangan Akses Penghubung Antar Desa

PANGKALAN BUN – Dalam upaya percepatan pembangunan yang merata, Pemerintah…

Selasa, 29 April 2025 17:41

Perusahaan Diimbau Laporkan Hasil Rekrutmen Job Fair

PANGKALAN BUN – Ajang Job Fair Kolaborasi yang diselenggarakan pada…

Selasa, 29 April 2025 17:39

Dewan Apresiasi Peresmian Taman Kolaborasi

PANGKALAN BUN – Anggota DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) dari…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers