SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Jumat, 29 Januari 2016 10:22
Ideologi Eks Gafatar Sulit Dihilangkan, Pemkab Kobar Pilih Cara Ini
Ilustrasi

PANGKALAN BUN - Sebanyak 12 kepala keluarga (KK) eks anggota Gerakan Fajar Nusantara (Gafatar) di Kabupaten Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) akan dipulangkan ke daerah asalnya. 

"Ada 12 KK dan itu sudah ditanyakan, dan mereka ngaku. Oleh karena itu, beberapa hari yang lalu saya minta izin kepada Pj Gubernur Kalteng untuk dipulangkan," ucap Bupati Kobar Bambang Purwanto usai rapat Tepra di aula Bappeda Kobar, Kamis (28/1).

Pihaknya memulangkan eks anggota Gafatar ini dengan pertimbangan di Kobar tidak mempunyai tenaga ahli untuk melakukan pembinaan. Ideologi yang masuk ke pikiran eks Gafatar tidak mudah untuk menghapusnya.

"Sehingga itu diperlukan tenaga ahli, untuk itu kita pulangkan ke kabupaten masing-masing di Jawa karena di sana banyak tenaga ahli," katanya.

Karena tidak adanya tindakan tegas, dikhawatirkan membuat eks anggota Gafatar dari Kalimantan Barat ataupun lainnya masuk ke Kobar. "Jangan sampai nanti yang lain masuk ke kita, tambah parah nanti. Kita akan pulangkan secepatnya," ujar Bambang.

Untuk mencegah masuknya eks anggota Gafatar dari daerah lain, pihaknya sudah melaksanakan rapat dengan kepala desa, kelurahan, camat, danramil, dandim, babinkamtibnas, polsek dan lain sebagainya untuk mencegah masuknya eks anggota Gafatar ke wilayah Kabupaten Kobar.

Komandan Kodim 1014/PBN Letkol Inf Suparman mengatakan, pihaknya telah mendata ada 19 KK di Desa Tanjung Terantang. Mereka merupakan warga pendatang yang mencari tempat nyaman sambil menggelar aksi sosial untuk menarik simpatik masyarakat.

"Kalau kita biarkan takutnya nanti malah menjadi camp mereka, bagian dari program mereka untuk gerakan rahasia, tidak bersosialisasi denan masyarakat," terang Dandim. (jok/yit)


BACA JUGA

Kamis, 19 September 2024 10:00

Anggota DPRD Kobar Ikuti Orientasi

PANGKALAN BUN - Untuk memahami ruang lingkup fungsi dan tugasnya,…

Rabu, 18 September 2024 10:10

DPRD Godok Naskah Akademik Raperda Pasar Sehat

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kotawaringin Barat…

Jumat, 13 September 2024 16:14

Ibu-Ibu DWP Dilatih Padamkan Kebakaran

PANGKALAN BUN - Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Kotawarigin Barat…

Kamis, 12 September 2024 10:29

Pohon Peneduh Perlu Pemeliharaan secara Rutin

PANGKALAN BUN - Pohon besar tumbang di Jalan Kawitan, Pangkalan…

Rabu, 11 September 2024 11:38

Pembentukan AKD Menunggu Pimpinan Definitif

PANGKALAN BUN - Pembentukan alat kelengkapan dewan (AKD) di DPRD…

Selasa, 10 September 2024 11:33

DPRD Kobar Dorong Sinergi Setiap OPD

PANGKALAN BUN – Ketua Sementara DPRD Kobar Siti Mukaromah menyoroti…

Senin, 09 September 2024 12:28

Dukung Pelatihan Bagi Pemandu Wisata

PANGKALAN BUN - Ketua Sementara DPRD Kotawaringin Barat Siti Mukaromah…

Kamis, 05 September 2024 11:13

Mendorong Infrastruktur untuk Kemajuan Arut Utara

PANGKALAN BUN - Nina Erpida, salah satu anggota DPRD Kotawaringin…

Rabu, 04 September 2024 12:44

Inovasi Lentera Anak, Dukcapil Gandeng Faskes dan RSUD

  SUKAMARA - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Sukamara…

Senin, 02 September 2024 15:19

DPRD Siapkan Raperda Pendidikan Pancasila dan Wawasan Kebangsaan

PANGKALAN BUN– Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin Barat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers