SAMPIT-- Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) akan menggelar konferensi PWI Kotim Kamis 2 Mei mendatang. Saat ini persiapan sudah mencapai 80 persen. Konferensi mengagendakan rapat umum anggota dan laporan pertanggungjawaban pelaksanaan program PWI Perwakilan Kotim tahun 2016-2019.
Ketua Panitia Kegiatan Agus Jaka Purnama mengatakan, sejumlah persiapan sudah mencapai 80 persen. Kegiatan rencananya akan dibuka Bupati Kotim Supian Hadi.
"Besar harapan agar kegiatan berlangsung sukses sesuai dengan agenda yang sudah disusun oleh pantia," jelas Agus, Selasa (23/4).
Acara puncak yakni memilih ketua baru serta pengukuhan kepengurusan untuk masa bakti 2019-2022.
“Semoga dalam pelaksanaannya nanti kegiatan ini bisa berlangsung dengan aman dan lancar hingga sampai proses penetapan kepengurusan yang baru nantinya, “ harapnya.
Sementara itu beberapa nama bakal calon ketua PWI Kotim sudah mulai mencuat dan rata-rata menjabat sebagai pengurus pada masa bakti 2016-2019 diantaranya yakni Andry Rizky Agustian, Rafiudin, Wijaya, Dodi Rafliansyah, Agus Jaka Purnama, dan Siti Fauziah. (dc/yit)