SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Selasa, 06 Agustus 2019 10:14
Lamandau Dukung Pemekaran Kotawaringin
DP2K LAMANDAU : Tim perwakilan Kabupaten Lamandau hadiri musyawarah kerja dan pengukuhan presidium Daerah Persiapan Provinsi Kotawaringin atau DP2K di Kota Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur, Senin (5/8).(IST/RADAR SAMPIT)

NANGA BULIK - Bupati Lamandau H Hendra Lesmana hadiri musyawarah kerja dan pengukuhan presidium Daerah Persiapan Provinsi Kotawaringin atau DP2K di Kota Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur, Senin (5/8).

Hendra Lesmana yang juga merupakan salah satu tim formatur DP2K menilai musyawarah kerja serta Pengukuhan Presidium DP2K merupakan progres positif setelah pada 5 Juli lalu Presidium DP2K resmi terbentuk.

“Sebulan lalu bertempat di Pangkalan Bun, Kotawaringin Barat, Presidium DP2K telah terbentuk, termasuk juga Formatur, Struktur Organisasi berikut personalianya. Artinya, hanya perlu waktu satu bulan dari itu kita kembali menggelar musyawarah kerja dan pengukuhan presidium DP2K, tentu ini progres yang cepat dan sangat baik,” sebutnya.

Hendra juga memastikan bahwa musyawarah kerja dan pengukuhan Presidium DP2K di Sampit akan dihadiri Presidium DP2K dari Kabupaten Lamandau. Tampak hadir diantaranya H Tommy H Ibrahim, HM Gujaliansyah, Aprimeno Sabdey, Imanuel, H Arsyadi Madiah, Wilin C Okamoto dan Meigo Basel, Irwansyah, Gusti Aspani, H Abidin Noor,  H Maskur, Marukan, dan Brigjen TNI (purn) Viktor Phaing

Presidium DP2K Kabupaten Lamandau akan berkumpul dengan DP2K dari empat daerah lainnya seperti dari Kotawaringin Barat, Kotawaringin Timur, Seruyan, dan DP2K Kabupaten Sukamara.

“Setelah ini, semoga percepatan pembentukan provinsi Kotawaringin segera terwujud. Kabupaten Lamandau akan mendukung penuh,” tegasnya. (mex)

 


BACA JUGA

Selasa, 08 September 2015 21:10

57 Jamaah Calon Haji Diberangkatkan

<p>PANGKALAN BUN- Sebanyak 57 orang Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Kotawaringin Barat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers