SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Sabtu, 12 Oktober 2019 14:42
KASIHAN..!!! Dikeroyok, Pelajar SMK Ini Babak Belur

Dua Pelaku Dikenali Korban

KORBAN : ZE saat dibawa oleh personel Polres Palangka Raya usai menjadi korban pengeroyokan di sekitar kawasan Sanaman Mentikei.( DODI RADAR PALANGKA)

PALANGKA RAYA-Kenakalan pelajar kembali terjadi di Kota Palangka Raya. Kali ini berupa aksi pengeroyokan dengan sasaran seorang pelajar SMKN 1 inisial ZE (16), murid  kelas X. Korban ini dikeroyok lima pelajar lain, dua diantaranya sesama pelajar SMKN-1 atau STM,  di sekitar kawasan Stadion Sanaman Mentikei.

Akibat kejadian itu, ZE menderita luka-luka dibagian tubuh, kepala dan wajah terlihat babak belur. Sementara motif pengeroyokan, diketahui hanya gara-gara saat korban dan beberapa rekannya bermain sepak bola,  tanpa sengaja menendang bola hingga memecahkan kaca salah satu ruang kelas di sekolah tersebut.

Tidak ada korban jiwa dalam aksi ini, dan kasus ini telah ditangani Satuan Reskrim Polsek Pahandut. Dari pengakuan korban, saat dikeroyok ia hanya pasrah. Badannya ditendang, dipukuli hingga dihempas. ZE mengaku sempat melakukan perlawanan, namun perkelahian itu tidak seimbang. Beruntung,  warga sekitar  yang melihat kemudian melerai dan mengamankan korban yang kesakitan serta sempat tidak berdaya.

Usai mengeroyok,  para pelaku langsung kabur menggunakan sepeda motor. Dan tak lama petugas kepolisian datang.

Beberapa saat kemudian, ZE mengatakan dua orang yang melakukan pengeroyokan terhadap dirinya merupakan teman satu sekolahnya  di SMKN-1. Dia tidak mengira menjadi korban pengeroyokan, karena sebelum itu hanya diajak ke kawasan Stadion Sanaman Mantikei. Namun malah menjadi korban pengeroyokan.

”Saya kenal dua yang mengeroyok tadi, mereka teman satu sekolah di STM. Jujur saya tidak ada persoalan dengan mereka hingga mereka mengeroyok. Ada lima orang tadi dan tiga diantaranya merupakan alumni STM juga,” beber warga Jalan Danau Ranggas ini, sambil menahan sakit.

ZE menyebutkan,  sebenarnya sebelum terjadi pemukulan, dirinya bersama teman-teman satu ruangan bermain sepak bola di sekolah. Namun tanpa sengaja bola tertendang hingga mengenai kaca ruangan kelas lain dan pecah. Sampai akhirnya beberapa siswa mendatangi dan mengajak bertemu di luar sekolah. Hingga pertemuan terjadi di kawasan stadion dan terjadi pengeroyokan tersebut.

”Kita tidak sengaja memecahkan kaca, saya juga datang untuk meminta maaf. Tetapi belum sempat apa-apa langsung dipukul dan dikeroyok. Ada yang memukul wajah, menendang tubuh dan membanting. Pokoknya dua orang yang saya kenal,” paparnya.

Salah satu saksi mata yakni Rahman,  menyebutkan bahwa pengeroyokan itu terjadi memang karena persoalan sepak bola, yang bolanya mengenai kaca hingga pecah. Kemudian antara korban dan pemukul bersepakat bertemu di lokasi, hingga berujung pada pengeroyokan.

”Korban itu pelajar  SMKN 1 jurusan teknik  sepeda motor. Yang  memukuli pelajar SMKN 1 jurusan Teknik Bangunan. Awalnya mecahin kaca kelas dari bola. Nah ada yang mukul juga dari alumi,” bebernya kepada Radar Palangka.

Rahman menambahkan, dirinya melihat korban dipukuli dan dikeroyok. Tak hanya dipukul dibagian kepala dan wajah,  tetapi bagian tubuh ditendang dan dibanting. Namun tak lama berhasil dilerai, dan para pengeroyok kabur.

”Saya liaht ditendang, diinjak, dipukul bahkan dibanting. Yang mengeroyok sekitar lima orang. Usai itu mereka kabur pakai motor.” Sebutnya.

Sementara itu, Kapolsek Pahandut AKP Edia Sutata menambahkan bahwa sudah menerima laporan tersebut dan mendatangi lokasi. ”Kita sudah tindaklanjuti dan korban dibawa ke Polsek untuk ditindaklanjuti,” tandasnya singkat. (daq/gus)

 


BACA JUGA

Rabu, 08 Mei 2024 13:18

Program Pembangunan Harus Sinkron dengan Pemerintah Pusat

PALANGKA RAYA – Ketua DPRD Palangka Raya Sigit K Yunianto…

Rabu, 08 Mei 2024 13:10

Dorong Percepatan Penyelesaian RTRWP

PALANGKA RAYA - Setelah diterbitkan Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri)…

Rabu, 08 Mei 2024 11:16

Infrastruktur Daerah Pinggiran Perlu Dibenahi

PALANGKA RAYA – Wakil Ketua DPRD Palangka Raya Basirun B…

Rabu, 08 Mei 2024 11:06

Gubernur Optimis Prestasi Atlet Kalteng di PON Meningkat

PALANGKA RAYA- Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Sugianto Sabran menekankan agar…

Rabu, 08 Mei 2024 11:05

Bahas Hasil Reses, DPRD Gelar Rapat Paripurna

PALANGKA RAYA -Reses anggota legislatif dimaksudkan untuk menganalisa permasalahan daerah…

Senin, 06 Mei 2024 18:35

Dorong Perluasan Pasar untuk UMKM

PALANGKA RAYA – Anggota Komisi C DPRD Palangka Raya Susi…

Senin, 06 Mei 2024 18:29

Soroti Tingginya Lakalantas di Kalteng

PALANGKA RAYA- Tingginya angka kecelakaan lalu lintas (lakalantas) yang terjadi…

Senin, 06 Mei 2024 12:54

Pendidikan Unggul Memperkuat Kualitas SDM

PALANGKA RAYA- Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya Sigit…

Senin, 06 Mei 2024 12:52

Ajak Masyarakat Menggali Peluang Wirausaha

PALANGKA RAYA - Kreativitas masyarakat Kalimantan Tengah (Kalteng) dalam mencari…

Sabtu, 04 Mei 2024 12:28

Kaum Perempuan Harus Berperan Langsung Dalam Pembangunan

PALANGKA RAYA –Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Palangka…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers