SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Jumat, 03 April 2020 10:20
AWAS!!! Ada Sanksi Pengurangan Nilai bagi Pelajar Keluyuran saat Wabah Covid-19

Libur Sekolah Selama Darurat Covid-14

WAWANCARA: Bupati Kotim Supian Hadi bersama anggota DPRD Kotim seusai rapat bersama membahas anggaran penanganan virus Korona di Kotim, Rabu (1/4).(YUNI/RADAR SAMPIT)

SAMPIT-Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Supian Hadi mengimbau kepada pelajar agar tidak keluyuran selama perpanjangan masa libur sekolah, jika diketahui berkeliaran maka akan diberikan sanksi pengurangan nilai.

Supian mengatakan penambahan masa libur sekolah, pihak sekolah diminta untuk tetap memberikan tugas kepada anak didik untuk dikerjakan di rumah-masing-masing, hal ini untuk menghindari keluyuran di luar rumah.

"Masa libur sekolah ini, saya minta pihak sekolah tetap memberikan tugas kepada anak didik," ucapnya.

Dirinya melihat banyak anak-anak yang libur sekolah, justru ikut keluar bersama dengan ibu bapaknya, dirinya mengharapkan pelajar bisa memanfaatkan waktu libur sebaik-sebaiknya, mengerjakan tugas yang diberikan sekolah.

"Saya harap mereka bisa belajar, mengerjakan tugas  di rumah dengan sungguh-sungguh, bukan malah keluyuran saat jam pelajaran, meskipun telah diliburkan," ucapnya.

Menurutnya, justru libur sekolah ini dimanfaatkan pelajar untuk keluyuran di luar rumah , sehingga dirinya meminta kepada dinas terkait dan guru untuk membuat formulasi khusus kepada pelajar terkait kegiatan selama perpanjangan libur ini.

"Formulasi ini misalnya akan ada pengurangan nilai jika didapati berada di luar rumah atau berlibur bersama orang tua," tambahnya.

Dirinya menegaskan bagi pelajar yang kedapatan atau diketahui berada di warung internet (warnet) atau di luar area lingkungan rumahnya akan diberikan sanksi pengurangan nilai.

“Tugas sekolah diberikan untuk dikerjakan di rumah, agar mereka bisa bertahan dan tidak keluar rumah," tegasnya. (yn/fm)


BACA JUGA

Jumat, 22 November 2024 10:42

Harapan Baru Tingkatkan Kualitas Beras Lokal

SAMPIT – Pembangunan Rice Milling Plant (RMP) di Desa Lampuyang,…

Kamis, 21 November 2024 10:45

Kotim Raih Penghargaan dari Kementerian Pekerjaan Umum

SAMPIT -  Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  mendapatkan  nominasi  Program …

Rabu, 20 November 2024 10:37

Kotim Tingkatkan Kualitas SDM Pariwisata Lewat Pelatihan Sadar Wisata

SAMPIT -  Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) …

Selasa, 19 November 2024 10:49

Ratusan Peserta Tes CPNS Tidak Hadir

SAMPIT -  Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil…

Selasa, 12 November 2024 10:34

Guru Penggerak Dibekali Keterampilan Kepemimpinan

SAMPIT -  Balai  Guru  Penggerak  Provinsi  Kalimantan  Tengah  (Kalteng) …

Jumat, 08 November 2024 10:44

Tutupi Kekosongan Jabatan, Penuhi Kebutuhan Pegawai

SAMPIT – Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kotawaringin Timur (Kotim)…

Rabu, 06 November 2024 09:58

Kotim Raih Bhumandala Award 2024

 SAMPIT -  Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  menorehkan prestasi gemilang di…

Selasa, 05 November 2024 10:34

Dana BLUD Rumah Sakit untuk Fasilitas, Gaji ASN Tetap Ditanggung Daerah

SAMPIT - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)  menyatakan bahwa dana…

Jumat, 01 November 2024 16:40

Puluhan Anggota TNI Aktifkan Identitas Kependudukan Digital

SAMPIT -  Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Kotawaringin…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:17

Pemkab Kotim Serius Terapkan SPBE

SAMPIT -  Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mendapat apresiasi dari…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers