SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

BARITO

Sabtu, 09 November 2019 12:09
Polres Batara Siap Amankan Pilkades Serentak
GELAR PASUKAN : Polres Batara menggelar apel pasukan pengamanan Pilkades Serentak 2019. ALWANDI/RADAR SAMPIT)

MUARA TEWEH – Pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak yang diselenggarakan di wilayah Kabupaten Barito Utara (Batara) tinggal menghitung hari.

Sehubungan dengan hal tersebut, Polres Batara menyiagakan puluhan personel yang siap siaga mengamanankan jalannya Pilkades serentak tahun ini.

“Dalam pengamanan pilkades serentak ini kita menyiagakan sebanyak 40 personel PAM TPS, 72 personel standby di tiap-tiap Polsek dan 30 personel cipta kondisi,” kata Wakapolres Batara Kompol Agus Dwi Suryanto. 

Waka mengatakan, kehadiran Polri disetiap TPS adalah merupakan wujud dari hadirnya negara ditengah-tengah masyarakat. kepada seluruh anggota yang PAM kiranya bila ada sinyal berikan laporan setiap saat tentang perkembangan pelaksanaan pemungutan suara di TPS masing-masing secara berjenjang.

Dikatakannya pula, bahwa komposisi pola pengamanannya adalah pola sangat rawan, rawan dan kurang rawan, personil PAM TPS tersebut diawasi dan dikendalikan oleh Pamatwil dari para perwira Polres Batara.

“Untuk itu saya ingatkan bahwa pada tahap pungut suara nanti ada dua tahap yaitu pencoblosan tanda gambar dan penghitungan suara. Lakukan pengamanan di luar TPS secara maksimal, dan pada saat penghitungan suara, tingkatkan kewaspadaan terjadinya kecurangan penghitungan suara,” kata Wakapolres.

Dalam melaksanakan pengamanan Pilkades ini, Waka juga mengingatkan, harus netral karena dengan netralitas diharapkan tidak ada keberpihakan kepada salah satu kandidat. (viv/fm)

 


BACA JUGA

Kamis, 24 April 2025 17:20

Lahan untuk Sekolah Rakyat Sudah Siap

NANGA BULIK - Pemerintah Kabupaten Lamandau siap mendukung program Sekolah…

Kamis, 24 April 2025 17:10

Perempuan Berjasa Terima Penghargaan

SUKAMARA - Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Sukamara menggelar peringatan…

Kamis, 24 April 2025 17:09

Lahan Agrowisata Lapas Sukamara Panen Cabai

SUKAMARA - Program agrowisata di lahan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Sukamara…

Rabu, 23 April 2025 17:18

Pemkab Rencanakan Bangun Embung di Sungai Pasir

SUKAMARA - Pemerintah Kabupaten Sukamara merespon positif terhadap usulan pembangunan…

Rabu, 23 April 2025 17:18

Wabup Buka Bimbingan Manasik Haji

NANGA BULIK  – Wakil Bupati Lamandau Abdul Hamid secara resmi…

Selasa, 22 April 2025 17:07

Maksimalkan Pelayanan Bagi Masyarakat dengan Fasilitasi yang Ada

SUKAMARA – Kendati gedung baru Puskesmas Jelai belum rampung, Bupati…

Selasa, 22 April 2025 17:06

Jalan Teruntum - Simpang Gajah Masuk Program Jangka Panjang

SUKAMARA - Pembangunan atau pembukaan ruas jalan Teruntum - Simpang…

Selasa, 22 April 2025 17:06

Pemkab Dorong Percepatan Pengakuan MHA

NANGA BULIK - Pemerintah Kabupaten Lamandau mendorong percepatan pengakuan dan…

Senin, 21 April 2025 13:19

Peternak Diberikan Sosialiasi Kesehatan Masyarakat Vereriner

SUKAMARA -  Para peternak ayam potong di Kabupaten Sukamara diberikan…

Senin, 21 April 2025 13:19

Pembangunan Labkesda Senilai Rp 11 Miliar Molor

SUKAMARA - Bupati Sukamara Masduki meninjau proyek pembangunan gedung Laboratorium…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers