SAMPIT— Masih minimnya kesadaran masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan, sangat menjadi masalah. Sepertihalnya di Jalan Pelita Barat, tumpukan sampah yang mengular membuat Lurah Mentawa Baru Hilir Maya Annisa Lestari, kecewa.
“Saya kecewa karena masyarakat membuang sampah sembarangan, hal ini sama saja tidak peduli dengan lingkungan, terlebih sampai menumpuk dan mengular seperti ini,” jelas Maya, Jumat (15/11).
Padahal jarak depo sampah yang ada di Jalan Pelita tidak begitu jauh, tapi masih saja didapati warga yang membuang sampah disembarang tempat. Hal tersebut mencerminkan bahwa kepedulian masyarakat dengan lingkungan masih sangat rendah.
“Di lokasi itu sebelumnya bukan TPS, tanah kosong yang ditumpuki sampah. Saat ini cukup banyak TPS yang sudah di tutup juga ditumpuki sampah,” ujarnya.
Masyarakat diharapkan untuk peduli dengan membuang sampah langsung ke depo. Sebab saat ini depo sampah yang disediakan saat ini letaknya di dalam kota, dan tidak begitu jauh dari pemukiman warga, baik di wilayah Mentawa Baru Ketapang dan Baamang. (dia/dc)