SAMPIT–Komunitas MMO (Mentaya Max Owner) Sampit melakukan bakti sosial di Kelurahan Baamang Tengah, Kecamatan Baamang, Kabupaten Kotawaringin Timur, Minggu (5/1).
Baksos kali ini diwujudkan berupa pemberian bantuan berupa karpet, kipas angin, dan sajadah kepada Mushola Ibnu Mas’ud di Jalan Baamang Tengah 1 RT 07 Kecamatan Baamang, Kabupaten Kotawaringin Timur.
Menurut Ketua MMO Ifan, kegiatan baksos ini adalah bagian dari upaya komunitas MMO Sampit untuk melakukan kebaikan kepada sesama yang membutuhkan, baik berupa bantuan untuk tempat peribadatan maupun bantuan untuk korban bencana alam.
”Apabila ada saudara-saudara yang membutuhkan bantuan kami, insyaAllah kami akan datang untuk membantunya semampu kami,” ujarnya.
Sedangkan M Aini selaku tokoh agama sekaligus pengurus Mushola Ibnu Mas’ud mengatakan, masyarakat Kelurahan Baamang Tengah berterima kasih kepada komunitas MMO Sampit yang telah memberikan bantuan kepada masyarakat Baamang Tengah.
”Semoga Allah membalas semua kebaikan teman-teman semua dan melipat gandakan rezekinya. Amiin Ya Rabbal Alamin,” harap M Aini. (fan/yit)