SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Senin, 02 Maret 2020 12:56
Pembakar Lahan Diganjar Empat Bulan

Terbukti Bakar Lahan untuk Tanam Sawit

TERDAKWA: Tukiman (rompi merah) terdakwa kasus karhutla sesaat sebelum masuk ke mobil tahanan, Rabu (26/2) lalu.(RIA MEKAR/RADAR SAMPIT)

NANGA BULIK – Tukiman, terdakwa kasus Karhutla divonis empat bulan penjara. Putusan ini lebih rendah dari tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU) yang menginginkan terdakwa dihukum tujuh bulan penjara dan denda Rp 50 juta dengan subsider 1 bulan kurungan.

”Terdakwa divonis 4 bulan, denda Rp 20 juta, subsider 1 bulan kurungan,” ujar Jaksa Penuntut Umum Kejaksaan Negeri Lamandau, Saepul Uyun Sujati, Minggu (3/1).

Tukiman tertangkap membakar lahan pada 30 Oktober 2019 lalu. Dia sengaja membakar lahan untuk ditanami kelapa sawit. ”Terdakwa membakar lahan yang telah dibersihkan semak atau ilalangnya menggunakan pemantik/korek api gas,” ujar Jaksa.

Akibat kuatnya terpaan angin, api membesar dan tak terkendali. Kemudian menjalar dan membakar kebun dan lahan masyarakat lainnya. ”Terdakwa telah membeli bibit kelapa sawit dan rencananya akan ditanam di lahan yang dibakar tersebut,” jelasnya.

Terdakwa juga disebut tidak mempunyai sistem, sarana, dan prasarana pengendalian kebakaran hutan. Akibatnya, api menjalar ke kebun milik orang lain. Warga Desa Bumi Agung, Kecamatan Bulik ini harus menjalani masa penahananya sejak 3 November tahun lalu.

Kasusnya, mulai disidangkan Rabu (29/1) lalu di PN Nanga Bulik. Saksi yang dihadirkan saat itu memperkuat dakwaan jaksa. Saat sidang tuntutan Kamis (20/2) lalu, ia dituntut 7 bulan, denda Rp 50 juta, subsider 1 bulan kurungan. Hingga Rabu (26/2) lalu, dia mendapat vonis putusannya. (mex/sla)

loading...

BACA JUGA

Selasa, 29 April 2025 17:44

Kotim Lirik Pengolahan Lidah Buaya

SAMPIT — Dalam upaya meningkatkan potensi pertanian daerah, Pemerintah Kabupaten…

Selasa, 29 April 2025 17:43

Antisipasi Penumpukan Sampah, DLH Kotim Genjot Penataan TPA

SAMPIT – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim)…

Selasa, 29 April 2025 17:43

Tingkatkan Produksi Sawit Tanpa Ekspansi Lahan

SAMPIT – Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor menegaskan bahwa Indonesia…

Selasa, 29 April 2025 17:42

Gebyar PAUD Meriahkan Hardiknas 2025

SAMPIT — Semangat Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2025 di Kabupaten…

Senin, 28 April 2025 17:16

Tanamkan Daya Juang Anak-Anak

SAMPIT – Sebanyak 151 pelajar dari berbagai sekolah di Kabupaten…

Senin, 28 April 2025 17:16

Pererat Sinergi, Wabup Kotim Kunker ke Mempawah

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus mempererat hubungan…

Senin, 28 April 2025 17:15

Kepala Bapenda Kotim Ramadansyah

SAMPIT – Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Cabang Kabupaten Kotawaringin Timur…

Senin, 28 April 2025 17:15

Bapenda Kotim Optimalkan Pendapatan Daerah

SAMPIT – Upaya meningkatkan pendapatan daerah terus digencarkan Badan Pendapatan…

Jumat, 25 April 2025 12:01

Wabup Kunjungan Kerja ke Pontianak

SAMPIT – Wakil Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Irawati melaksanakan kunjungan…

Jumat, 25 April 2025 12:00

Simulasi Karhutla Libatkan Ratusan Pelajar

SAMPIT – Ratusan pelajar di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) ambil…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers