SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Sabtu, 14 Maret 2020 10:01
Lakukan Validasi Data, BPJS Kesehatan Gandeng Disdukcapil
KOORDINASI : Kepala BPJS Kesehatan Palangka Raya Muhammad Masrur Ridwan, saat membuka kegiatan validasi dan updating data, di kantor BPJS dalam mengatasi masalah data bersama Disdukcapil Se Kalteng, baru-baru tadi.(ISTIMEWA)

PALANGKA RAYA - Dalam upaya mengatasi data pada kepesertaan program Jaminan Kesehatan Nasional Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS), BPJS Kesehatan Palagka Raya melakukan koordinasi bersama Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil). Dalam pertemuan koordinasi pemutakhiran data (validasi dan updating data) tersebut, dihadiri oleh Disdukcapil Kota Palangka Raya, Kabupaten Kapuas, Kabupaten Pulang Pisau, Kabupaten Katingan serta Kabupaten Gunung Mas.

Kepala BPJS Kesehatan Cabang Palangka Raya Muhammad Masrur Ridwan mengatakan,  perlu dilakukan koordinasi antar lembaga dalam menyukseskan penyelenggaraan program JKN-KIS. Selain untuk melakukan validasi dan updating data peserta program JKN-KIS. Koordinasi ini juga digunakan untuk pertukaran data antara BPJS Kesehatan dengan Disdukcapil.

Menurutnya di tingkat pusat, BPJS Kesehatan telah bekerjasama dengan Ditjen Kependudukan dan Catatan Sipil. Selain untuk validasi dan updating data kepesertaan program JKN-KIS, BPJS Kesehatan dan Dukcapil,  juga perlu koordinasi untuk pertukaran data.

”BPJS Kesehatan harus selalu melakukan pemadanan data dengan Dukcapil, ini adalah salah satu langkah untuk mengatasi permasalahan data yang sedang kita hadapi saat ini,” ujar Masrur.

Ia juga menyampaikan, koordinasi pemadanan data antara BPJS Kesehatan dengan Disdukcapil adalah untuk memperbarui data penduduk. Terutama yang sudah meninggal, agar tersinkronisasi pada data kepesertaan program JKN-KIS.

Di lain pihak, Kepala Disdukcapil Pulang Pisau Subagijo mengungkapkan, koordinasi pemadanan data seperti ini harus sering dilakukan karena keperluan updating data yang berkelanjutan. Khususnya bagi instansi dan lembaga pengguna data Dukcapil.

”Kami berharap pemadanan data bisa dilakukan per triwulan, karena hal ini akan lebih efektif dalam melakukan pemadanan data,”tandasnya. (agf/gus)


BACA JUGA

Sabtu, 12 Juli 2025 13:36

Wakil Wali Kota Hadiri Rapat Paripurna DPRD

PALANGKA RAYA – Wakil Wali Kota Palangka Raya, Achmad Zaini…

Sabtu, 12 Juli 2025 13:36

Pemkot Laksanakan Penginputan Inovasi Daerah Tahun 2025

PALANGKA RAYA - Pemerintah Kota Palangka Raya melalui Badan Perencanaan…

Sabtu, 12 Juli 2025 13:35

Komitmen Mendorong Percepatan Transformasi Digital

PALANGKA RAYA – Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin menegaskan…

Jumat, 11 Juli 2025 17:53

Turunkan Kasus Stunting melalui Program Genting

PALANGKA RAYA- Pemerintah Kota Palangka Raya berkomitmen dalam percepatan penurunan…

Jumat, 11 Juli 2025 17:52

Dukung Program Ketahanan Pangan dengan Menanam Jagung

PALANGKA RAYA –Wakil Wali Kota Palangka Raya Achmad Zaini menghadiri…

Jumat, 11 Juli 2025 17:51

Wali Kota Ajak Masyarakat Manfaatkan Layanan 112

PALANGKA RAYA – Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin mengimbau…

Jumat, 11 Juli 2025 17:51

Optimalkan Implementasi Perda Kemajuan Budaya

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua Komisi III DPRD Kota Palangka…

Jumat, 11 Juli 2025 17:50

Terus Pacu Program Prioritas

PALANGKA RAYA - Ketua DPRD Kota Palangka Raya Subandi mengingatkan…

Jumat, 11 Juli 2025 17:50

Harus Pastikan Pegawai Bebas Narkoba

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua Komisi I DPRD Kota Palangka…

Jumat, 11 Juli 2025 17:43

Wagub Harapkan DBH Dibagi Secara Adil

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Edy Pratowo,…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers