SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Senin, 16 November 2020 16:35
Empat Penambang Emas Tradisional Tewas Tertimbun
KORBAN TAMBANG: Jasad empat korban tanah longsor dibawa ke rumah keluarga masing-masing, di Desa Sarerangan, Kecamatan Tewah, Minggu (15/11).( WARGA FOR RADAR SAMPIT)

KUALA KURUN – Empat warga penambang emas tradisional di Desa Sarerangan, Kecamatan Tewah, Kabupaten Gunung Mas (Gumas), tewas tertimbun tanah longsor di lokasi mereka bekerja, daerah Sungai Kalewan, Sabtu (14/11) lalu. Seorang penambang lainnya selamat dari petaka tersebut.

Empat penambang tewas merupakan warga Desa Sarerangan dan warga Desa Tanggirang, Kecamatan Kapuas Hulu, Kabupaten Kapuas. Mereka adalah Doni (22), Karlie (19), Minarti (50), serta Yupita (21). Penambang yang selamat, yakni Sidi (55). Dia hanya mengalami luka-luka.

”Peristiwa ini murni musibah dan tidak ditemukan unsur tindak pidana. Lokasi kejadian hanya dapat ditempuh menggunakan kelotok (perahu mesin, Red) dan dilanjutkan dengan berjalan kaki sekitar empat kilometer dari pinggir Sungai Kahayan,” kata Kapolres Gumas AKBP Rudi Asriman melalui Kapolsek Tewah Iptu Nanang Mauludi, Minggu (15/11).

Peristiwa itu bermula ketika Doni menyemprotkan air menggunakan selang ke tebing tanah untuk mencari emas. Saat itu, tiba-tiba tanah yang disemprot longsor dan langsung menimbun seluruh tubuhnya.

Melihat hal itu, korban lainnya, Sidi, langsung mematikan mesin untuk menambang emas. Dia bergegas menolong korban, dibantu Karlie, Minarti, dan Yupita. Saat hendak menolong Doni, tiba-tiba longsoran tanah berikutnya datang, yang mengakibatkan semua korban tertimbun.

”Saat itu Sidi berhasil menyelamatkan diri keluar dari timbunan tanah longsor dan langsung pergi menuju permukiman warga di Desa Sarerangan dan meminta bantuan masyarakat,” ujarnya.

Sidi bersama masyarakat Desa Sarerangan langsung berangkat menuju tempat kejadian dan menolong empat korban menggunakan peralatan seadanya. Korban akhirnya berhasil dievakuasi, namun seluruhnya meninggal dunia.

”Jasad empat korban telah dibawa ke rumah keluarga masing-masing di Desa Sarerangan. Para korban akan dilakukan visum et repertum,” katanya.

Kapolsek melanjutkan, pihaknya telah memeriksa sejumlah saksi, yakni Martoni (56), Agau Diris (66), dan Dinur (41). Selain itu, melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengamankan barang bukti.

”Peristiwa tanah longsor tersebut murni musibah yang menimpa warga di Desa Sarerangan, Kecamatan Tewah,” pungkasnya. (arm/ign)


BACA JUGA

Selasa, 26 November 2024 10:41

Dukung Pengawasan Ketat Penyaluran Elpiji Bersubsidi

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua Komisi III DPRD Palangka Raya…

Selasa, 26 November 2024 10:34

Dorong Komitmen Program Ketahanan Pangan

PALANGKA RAYA - Anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) Okky Maulana,…

Selasa, 26 November 2024 10:33

Pemprov Kalteng Beri Apresiasi Para Guru

PALANGKA RAYA- pada momentum Hari Ulang Tahun  Persatuan Guru Republik…

Senin, 25 November 2024 10:38

Dekati Pemungutan Suara, Netralitas ASN Harus Diawasi

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi I DPRD Palangka Raya Sudarto,…

Senin, 25 November 2024 10:29

Jalan Sehat Kalteng Berkah Perkuat Sinergi Pemerintah dan Masyarakat

PALANGKA RAYA- Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) beberapa kali menyelenggarakan…

Senin, 25 November 2024 10:04

Percepat Penanganan Kerusakan Jalan

PALANGKA RAYA - Anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) Muhajirin, mengingatkan…

Sabtu, 23 November 2024 09:38

Pemerintah Diminta Proaktif Dukung UMKM

PALANGKA RAYA - Anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), Ferry Khaidir,…

Sabtu, 23 November 2024 09:37

Pendidikan Agama di Sekolah Perlu Diperkuat

PALANGKA RAYA – Anggota Komisi III DPRD Palangka Raya Hasan…

Jumat, 22 November 2024 10:48

Tingkatkan Produksi Komoditas Pertanian

PALANGKA RAYA – Anggota Komisi II DPRD Palangka Raya Wahid…

Jumat, 22 November 2024 10:29

Ajak Masyarakat Kalteng Gunakan Hak Pilih

PALANGKA RAYA – Anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), Asdy Narang…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers